Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Selasa, 02 Des 2014 - 21:07:39 WIB
Bagikan Berita ini :

Pak Presiden, Turunkan Lagi Harga BBM

80SPBU-2.jpg
BBM bersubsidi siapa yang menikmati? (Sumber foto : Eko S Hilman)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Komite Kedaulatan Rakyat (KKR) menuntut agar Pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla untuk segera menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) yang telah menaikkan sebesar Rp.2000.

Perwakilan KKR Poppy Dharsono menjelaskan, kenaikan harga BBM seharusnya menunggu hasil kerja Tim Reformasi Tata Kelola Migas (TRTKM). "Perhitungan besar kecil subsidi dan kenaikan harga BBM menjadi transparan dan rill," ujar Poppy saat konferensi pers bersama rekan KKR lainnya, Jakarta, Selasa (2/12/2014).

Seharusnya, itu menurut Poppy, pemerintah memegang teguh doktrin Trisakti yang selalu dikampanyekan Jokowi dan JK. "Semua pihak baik di dalam maupun di luar pemerintahan harus menggalang persatuan seluas-luasnya memperjuangkan semangat Trisakti untuk Indonesia baru," jelasnya. (b)

tag: #BBM bersubsidi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement