Ragam
Oleh Bara Ilayasa pada hari Minggu, 21 Des 2014 - 08:16:39 WIB
Bagikan Berita ini :

Memerankan Pria Autis, Dwi Sasono Belajar Pada Shah Rukh Khan

55Malaikat Kecil.jpg
Peluncuran Film Malaikat Kecil (Sumber foto : Bara Ilyasa/TeropongSenayan)
Teropong Juga:

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Memerankan pria autis merupakan tantangan tersendiri bagi Dwi Sasono. Aktor yang namanya mulai melambung ini harus rela mengamati langsung para penderita autis selain juga berguru pada Shah Rukh Khan. Itu dilakukan dengan menonton film yang dibintangi aktor Bollywood saat berperan sebagai pria autis.

"Saya juga sempat nonton film My Name is Khan (Shah Rukh Khan sebagai bintangnya-red). Ini tantangan banget buat saya. Level emosinya tuh belum pernah saya alami selama main dalam beberapa film. terpacu saja pengin cari sesuatu yang beda," ujar Dwi Sasono di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (19/12/2014).

Film yang dibintangi Dwi Sasono ini di buat oleh Production House Atlantis Pictures berjudul 'Malaikat Kecil'. Bercerita tentang perjalanan suami-istri Budi (Dwi Sasono) dan Siti (Tika Bravani) yang hijrah ke Jakarta untuk mengadu nasib. Namun, di sini Budi menderita autis yang terus berjuang untuk membahagiakan kedua anaknya dan istrinya.

Mirip dengan Dwi, Tika Bravani juga menghadapi peran yang menantang. Berperan sebagai perempuan Jawa dan istri seorang autis Tika mengaku tidak mudah. Apalagi dia bukan berasal dari lingkungan keluarga Jawa. Untuk memaksimalkan akting, Tika belajar hingga ke daerah Boyolali agar lebih paham karakter seorang istri dari Jawa.

"Aku asli Padang. Aku sempat ke Boyolali, seminggu di sana untuk pelajari seorang istri penyandang autis. Terus aku survei, sempet ngobrol. Harus fokus nggak hanya ngomong biasa aja," jelas Tika. Hasilnya, tergolong membanggakan. Tika tampak menjiwai sebagai perempuan Jawa, yang lemah lembut dan pasrah.(ris/b)

tag: #Malaikat Kecil  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Ragam Lainnya
Ragam

Tetap Aktif dan Berdaya di Usia Lanjut: Optimalisasi AI untuk Menambah dan Merawat Pengetahuan

Oleh Ariady Achmad
pada hari Senin, 24 Mar 2025
Usia lanjut sering kali diiringi oleh tantangan seperti menyusutnya lingkaran sosial, menurunnya keterlibatan dalam dunia kerja, serta perubahan pola aktivitas sehari-hari. Namun, di era digital dan ...
Ragam

Film Buya Hamka Luar Biasa, Wajib Ditonton dan Perlu

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketika saya menerima undangan dari Chandra Tirta W saat itu saya sedang di Bandung, dan saya mempercepat kepulangam ke Jakarta dari rencana sebelumnya akan pulang hari ...