JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan (TK) Wilayah DKI Jakarta, Endro Sucahyono mengatakan, 1000 pekerja tersebut telah terdaftar sebagai peserta BPJS TK.
"Betul sudah didaftar sebagai peserta," ujar dia pada wartawan di Jakarta, Rabu (01/11/2017).
Dengan hal tersebut, lanjut Endro, pihak BPJS Ketenagakerjaan wilayah DKI Jakarta akan segera mencairkan dana Jaminan Hari Tua (JHT) milik 1000 karyawan Alexis yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
"Kita akan membayarkan JHT nya sebagai hak pekerja yang mengalami PHK," imbuh Endro.
Pemprov DKI menolak permohonan daftar ulang Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) Hotel dan Griya Pijat Alexis.
Akibat hal tersebut, pihak Alexis mengklaim telah merumahkan 1000 pekerja. 1000 pekerja tersebut mulai dari karyawan griya pijat, karaoke, hotel hingga kelab malam.(icl)