BALI (TEROPONGSENAYAN) -Kongres ke-IV PDI Perjuangan (PDIP) akan dibuka secara resmi oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pukul 10.00 WITA ini. Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir dalam pembukaan kongres di Inna Grand Beach, Sanur, Bali.
Kehadiran Presiden Joko Widodo di Kongres ini, menurut Ketua Panitya Kongres Andreas Pareira adalah sebagai kader PDI Perjuangan yang diundang. Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) juga dijadwalkan hadir dalam acara lima tahunan tersebut.
Sejumlah menteri juga sudah tampak hadir. Tidak hanya menteri-menteri yang merupakan kader PDI Perjuangan tetapi juga jajaran menteri dari partai lain diantaranya Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursidan Baldan yang merupakan kader Partai Nasdem.
Meskipun prosesi kongres sudah berlangsung sejak semalam dengan agenda ramah tamah bersama Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati dengan peserta kongres, tapi secara resmi kongres dimulai hari ini.
"Kongres dimulai Kamis (9/4) ini hingga Minggu (12/4). Peserta yang terdaftar akan hadir 2.000 peserta, yang berasal dari 514 dewan pimpinan cabang dan 34 dewan pimpinan daerah," kata Andreas, Kamis (09/04/2015).(ss)