TSJatim
Oleh Ferdiansyah pada hari Jumat, 06 Jul 2018 - 08:03:52 WIB
Bagikan Berita ini :

Pilgub Jatim, Khofifah-Emil Unggul di Surabaya

40KhofifahEmil3.jpg
Paslon Pilgub Jatim Nomor Urut 1 Khofifah-Emil (Sumber foto : ist)

SURABAYA (TEROPONGSENAYAN)--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya menetapkan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak unggul dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur di Kota Pahlawan berdasarkan hasil rekapitulasi perolehan suara yang berlangsung 15 jam mulai Kamis (5/7/2018) siang hingga Jumat (6/7/2018) dini hari.

Menurut hasil rekapitulasi, Khofifah dan Emil mendapat 579.246 suara sedang pesaing mereka, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Puti Guntur Soekarno Putri memperoleh 560.848 suara.

Komisioner KPU Surabaya Nurul Amalia mengatakan rapat pleno pada Kamis (5/7) sempat diskors sekitar pukul 23.10 WIB karena saksi dari pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut dua, Gus Ipul dan Puti, meminta Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tambaksari mengambil kotak suara untuk membuka form C7.

"Rapat pleno terus berlanjut sampai dengan selesai sampai jam berapapun juga. Tidak ada penundaan," kata Nurul, yang memimpin rapat pleno rekapitulasi perolehan suara Pilkada Jatim di KPU Surabaya.

Setelah rekapitulasi hasil pemilihan di Kecamatan Tambaksari, dia menjelaskan, proses rekapitulasi Pilkada Jatim 2015 di tingkat KPU Surabaya pun berakhir.

Proses rekapitulasi sempat diwarnai perdebatan antara saksi dengan komisioner KPU Surabaya hingga berujung penolakan tanda tangan hasil rekapitulasi dari saksi pasangan calon nomor dua.

Saksi pasangan calon nomor urut dua, Sukadar, mengatakan saksi tidak menandatangani hasil rekapitulasi suara tersebut karena ada banyak temuan kesalahan, salah satunya ketidakcocokan jumlah pemilih dengan surat suara di dalam kotak suara. (plt/ant)

tag: #pilkada-jatim-2018  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
TSJatim Lainnya
TSJatim

Warga Surabaya Deklarasikan Duet Jokowi-Mahfud MD

Oleh Ferdiansyah
pada hari Minggu, 29 Jul 2018
SURABAYA (TEROPONGSENAYAN) --Sekelompok warga menamakan diri sebagai Relawan Jokowi-Mahfud MD (RJM) mendeklarasikan dukungan kepada Mahfud agar menjadi Cawapres pendamping Jokowi ...
TSJatim

Menangi Pilkada Jatim, Khofifah Temui Romi

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Calon Gubenur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa menyambangi kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro Nomor 60, Jakarta Pusat, Senin (9/7/2018). Khofifah tiba ...