Berita
Oleh Ahmad Syaikh pada hari Kamis, 20 Des 2018 - 13:58:48 WIB
Bagikan Berita ini :

Malam Tahun Baru, Polda Jabar Tutup Jalur Puncak

88Tol Cipali.jpg.jpg
Tol Cipali (Sumber foto : Istimewa)

BANDUNG (TEROPONGSENAYAN) -- Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat akan menutup Jalur Puncak selama 12 jam guna mencegah kepadatan lalu lintas pada malam pergantian tahun.

"(Jalur) Puncak khusus malam tahun baru saja. Jadi 12 jam akan kita tutup karena memang akan terjadi stuck di sana. Lebih baik kita tutup, masyarakat yang sudah masuk di sana silakan bergembira di sana," kata Kepala Polda Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto seperti dikutip Antara, Kamis (20/12/2018).

Agung juga menyatakan selama libur Natal dan Tahun Baru polisi akan melakukan penutupan jalur lalu lintas kendaraan di kawasan lain berdasarkan situasi dan kondisi.

"Khusus Jalan Tol Cipali kita bisa memberlakukan contra flow atau satu arus, tapi itu situasional," ujarnya.

Menurut Agung, aparat kepolisian juga sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas hingga alat berat untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya tanah longsor di jalur jalan.

Dengan begitu, kepolisian dipastikan telah siap melakukan pengamanan perayaan Natal 2018 dan malam pergantian Tahun.

Dia juga meyakini, Polda Jawa Barat telah siap memberikan perlindungan kepada masyarakat, di mana kawasan ini mempunyai potensinya cukup besar.

“Pertama seperti Cipali itu pasti macet dan padat, kemudian jalur selatan Jawa Barat seperti di Kabupaten Garut, Kawasan Nagreg, Limbangan, juga pasti akan padat," pungkasnya. (ahm)

tag: #liburan-natal  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Sekjend PKS Sampaikan Duka Mendalam atas Insiden Ledakan di Garut, Desak Audit Pemusnahan Amunisi TNI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 12 Mei 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sekretaris Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Habib Aboe Bakar Alhabsyi menyampaikan duka cita yang mendalam atas peristiwa tragis yang terjadi di Desa Sagara, ...
Berita

Konferensi Parlemen OKI Dimulai di DPR, Siap Bahas Visi Misi Bagi Mereka yang Terpinggirkan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Konferensi Parliamentary Union of the OIC Member States (PUIC) ke-19 atau Persatuan Parlemen Negara Anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI) yang digelar DPR RI sudah ...