Oleh Ariful Hakim pada hari Kamis, 25 Mar 2021 - 09:35:19 WIB
Bagikan Berita ini :

Mantan Mendagri Syarwan Hamid Meninggal Dunia

tscom_news_photo_1616639719.jpg
Letjen (Purn) Syarwan Hamid (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Letjen (Purn) Syarwan Hamidmeninggal dunia.Menurut Kapuspen Kemendagri, Benny Irwan, Syarwan meninggal pukul 03.30 WIB Kamis 25 Maret 2021. Namun belum diketahui jam berapa dan di mana akan dimakamkan.

Letjen (Purn) Syarwan Hamidpernah menjadi Mendagri di masa kepemimpinan Presiden BJ Habibie. Dikutip dari laman Perpustakaan Nasional, Letjen TNI (Purn) Syarwan Hamid lahir di Siak, Riau, pada 10 November 1943. Syarwan Hamid lulus Akademi Militer Nasional (AMN) tahun 1966. Selain itu ia juga pernah menempuh pendidikan di Sekolah Staf dan Komando ABRI, Seskoad dan Lemhanas.

Syarwan Hamid pernah menjadi Kasrem 063/SGJ tahun 1985. Kemudian menjabat Kapendam III/Siliwangi tahun 1986, Pardor Sarli Dispenad (1988) dan Asisten Teritorial Kodam Jaya (1989). Setelah itu ia bertugas menjadi Danrem 011/Lilawangsa Aceh (1990).

Saat menjabat Komandan Korem Lilawangsa, Lhokseumawe, Aceh, ia berhasil mengatasi pemberontakan Gerakan Aceh Merdeka. Atas jasanya Hamid diangkat menjadi Kadispen TNI Angkatan Darat pada tahun 1992 dengan pangkat brigadir jenderal (bintang satu). Tidak lama kemudian menjadi Kapuspen TNI tahun 1993, Assospol Kassospol ABRI tahun 1995, hingga menjabat Kassospol ABRI dengan pangkat Letnan Jenderal pada tahun 1996.

Pada tahun 1997, Syarwan Hamid menjadi Wakil Ketua DPR/MPR mewakili ABRI. Di masa pemerintahan Presiden BJ Habibie, ia diangkat menjadi Menteri Dalam Negeri Kabinet Reformasi Pembangunan periode 1998-1999.

tag: #meninggal  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...
Berita

KPK Diminta Jelaskan Alasan Periksa Shanty Alda di Kasus Dugaan Korupsi Abdul Gani Kasuba

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mantan Penyidik KPK, Yudi Purnomo mengatakan Penyidik KPK harus transparan dalam menangani perkara dugaan korupsi yang menyeret Gubernur Maluku Utara nonaktif, Abdul Gani ...