Berita
Oleh Ilyas pada hari Kamis, 06 Agu 2015 - 09:45:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Forum Lintas Wilayah NU Ancam Gelar Muktamar Ulang

86Berita Terbaru Muktamar NU.jpg
Muktamar NU (Sumber foto : Ist)

JOMBANG (TEROPONGSENAYAN) - Kekecewaan ratusan peserta Muktamar Nahdatul Ulama (NU) ke-33 berbuntut pada rencana gugatan terhadap hasil Muktamar. Mereka kecewa karena setiap aspirasi yang diusulkan selalu ditolak.

Pada Rabu malam, ratusan peserta muktamar yang mengatasnamakan Forum Lintas Wilayah ini menolak datang ke sidang pleno di alun-alun Jombang memilih tetap bertahan di Ponpes Tebuireng.

"Kami akan gugat apapun produk Muktamar Jombang," kata KH Abdullah Syamsul Arifin dari PCNU Jember.

Bahakan mereka tidak hanya Menggugat hasil muktamar, peserta muktamar yang sebagian besar penolak Ahlul Halli Wal A'qdi (Ahwa) ini juga mendesak PBNU untuk mengulang Muktamar ke-33 Jombang.

"Kami beri waktu tiga bulan untuk menggelar muktamar ulang, jika tidak diindahkan, kami akan gelar muktamar sendiri," terangnya.

Meski ada ratusan peserta yang kecewa, muktamar ini tetap dilanjutkan. Dalam lanjutan sidang, terpilih sebagai Rais Aam KH. Maruf Amin dan Said Aqil Siradj sebagai Ketua Umum PBNU kembali. (iy)

tag: #muktamar nu  #nu pecah  #peserta muktamar nu kecewa  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Lestari Moerdijat: Dorong Peningkatan Kemampuan Dosen

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 03 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dorong pengembangan kemampuan dosen untuk mewujudkan transformasi pendidikan tinggi yang tidak hanya berorientasi akademik, tetapi juga membentuk karakter, dan memperkuat ...
Berita

Layani Nasabah pada Libur Lebaran, Bank DKI Terapkan Operasional Terbatas

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sebagai bentuk layanan Bank DKI terhadap kebutuhan masyarakat dalam melakukan transaksi perbankan, Bank DKI menerapkan operasional layanan terbatas pada momen cuti bersama ...