Berita
Oleh Emka Abdullah pada hari Kamis, 27 Agu 2015 - 20:15:24 WIB
Bagikan Berita ini :

Debat Lieus Sungkharisma vs Anton Medan Soal Ahok Berujung ke Polisi

97lies-vs-anton-medan.jpg
Debat Lieus Sungkharisma vs Anton Medan di Jaktv (Sumber foto : Emka Abdullah)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Tokoh Tionghoa yang juga koordinator Forum Rakyat Lieus Sungkharisma melaporkan ustad Anton Medan ke Polda Metro Jaya dengan tuduhan pencemaran nama baik dan fitnah. Lieus melaporkan Anton ke Polda Metro Jaya, Selasa (25/8/2015). Laporan itu dilakukan setelah Lieus dan Anton menjadi narasumber debat di Jaktv, Senin (24/8/2015) membahas topik penggusuran warga Kampung Pulo.

Dalam debat yang dipandu oleh host Rahma Sarita itu, Lieus menjadi pihak yang mengkritisi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Sedangkan Anton Medan sebagai pembela Ahok.

Sejak awal debat sudah berlangsung panas ketika Lieus mengungkap gaya komunikasi Ahok yang kasar. Lieus juga terus menyudutkan Ahok dan menganggap tidak ada statemen Ahok yang tidak bikin panas orang lain. Lieus menuduh Ahok menghina semua rakyat miskin, sementara tidak berani menghina orang kaya.
Ahok, kata Lieus, melihat orang kecil tidak ada artinya.

Anton tidak terima mendengar berbagai kritik yang disampaikan Lieus kepada Ahok. Anton juga tidak diterima ditunjuk-tunjuk oleh Lieus. Sambil berdiri dari tempat duduknya, Anton berkata "Lu minta maaf nggak lu. Gua ini ustad. Kurang ajar lu." Anton juga tidak terima Ahok sebagai gubernur dihina.

Dituntut minta maaf, Lieus menolak. "Kenapa harus minta maaf," kata Lieus.

Redaksi TeropongSenayan menerima kopi surat tanda bukti laporan yang ditandatangani Komisaris Polisi Wahyu Budiman atas nama Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Metro Jaya. Dalam surat itu, Kawiyan selaku produser debat dan Rahma Sarita menjadi saksi.(yn/b6)

tag: #lieus sungkharisma  #anton medan  #ahok  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement