Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 05 Des 2016 - 06:41:17 WIB
Bagikan Berita ini :

Inilah Upaya Penggembosan Aksi Umat Islam III

15tugutani.jpg
Aksi jutaan umat Islam tumpah hingga Tugu Tani, Jumat (2/12/2016) (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua Dewan Penasihat Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF) Habib Muhammad Rizieq Syihab mengatakan, aksi fenomenal jutaan umat muslim pada Jumat (2/12/2016) sempat mengalami penggembosan.

“Ada fitnah ini aksi makar. Ini semua demi penggembosan aksi umat Islam. Kemudian ada fatwa di depan presiden dari seorang kyai pimpinan ormas Islam besar yang mengatakan sholat Jumat di jalan tidak sah,” kata Rizieq dalam sebuah rekaman di media sosial berjudul Evaluasi Aksi Bela Islam 3.

Tak hanya itu, Rizieq melanjutkan, ada sebuah helikopter yang diturunkan di Pelabuhan Bakeheuni untuk menghalangi mobil tidak masuk ke pelabuhan.

“Supaya tidak bisa nyebrang ke Pelabuhan Merak. Sampai yang bawa helikopter itu menangis. Karena dia merasa ditekan oleh atasan,” katanya.

Tak hanya itu, peserta aksi Bela Islam dari Sumatera Barat juga mengalami penggembosan dengan cara dihadang di tengah jalan untuk dirazia, diturunkan dan bahkan ada jembatan yang sebetulnya tak rusak.

“Ada alat berat untuk betulin jembatan. Supaya orang tak lewat. Kejadian itu sampai enam jam ditahan. Jadi dimana-mana digembosi,” ucapnya.

GNPF MUI sukses membuat sejarah dunia dengan aksi Bela Islam III yang diikuti jutaan umat Islam dari segala penjuru Indonesia. (icl)

tag: #ahok  #aksi-bela-islam-iii  #fpi  #islam-menggugat-ahok  #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
Dompetdhuafa X TS : Qurban
advertisement