Berita
Oleh Achmat Hatim Benarfa pada hari Minggu, 05 Apr 2015 - 19:32:48 WIB
Bagikan Berita ini :

Datuk Ibrahim Berpulang, Izzah Anwar Urung Sambangi PKB

44images.JPG
Izzah Anwar Ibrahim (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Puteri ‎pimpinan partai oposisi Anwar Ibrahim, Nurul Izzah Anwar Ibrahim batal menyambangi kantor DPP PKB di Jalan Raden Saleh 9, Jakarta Pusat. Kendati urung datang, namun Izzah mengutus wakilnya dari pengurus Partai Koalisi Keadilan Malaysia.

Wakil Nurul di antaranya Wakil Ketua Umum Partai Keadilan Malaysia Thian Chua,‎Sekretaris Partai Islam Malaysia Shabrimi Sidek, dan Fahmi Mah dari Partai Penindakan Demokratis Malaysia.

Tiga anak buah Anwar Ibrahim tersebut tiba di kantor DPP PKB sekitar pukul 14.30 WIB dan langsung disambut sejumlah pengurus DPP PKB. Di antaranya Sekjend DPP PKB Abdul Kadir Karding, Wasekjend Perempuan PKB Luluk Hamidah, anggota Komisi VII DPR RI Fraksi PKB Kholilurrahman dan anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PKB Daniel Johan.

Diterima di ruang tamu VIP DPP PKB, Thian Cua cs menceritakan alasan urungnya Nurul Izzah bertamu ke kantor partai yang didirikan Gus Dur tersebut.

"Tadi pagi kabar duka cita, datuk Ibrahim meninggal dunia," ucap Thian yang langsung disambut dengan ucapan "innalillaahi wa inna ilaihi rojiun dari sejumlah orang yang berada di ruang pertemuan tersebut.

Thian mengungkapkan betapa represifnya pemerintahan Malaysia saat ini. Ia bahkan membandingkan bahwa pemerintahan Malaysia saat ini lebih ‎kejam daripada rezim Soeharto di Indonesia.

Thian mengungkapkan bagaimana Anwar Ibrahim tidak diizinkan melayat kamatian ayahnya sendiri.

"Datuk Anwar Ibrahim hanya bisa mendatangi kubur dan setelah itu kembali di penjara," ungkapnya. (iy)

tag: #Izzah Anwar Ibrahim  #Anwar Ibrahim  #PKB  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
Dompetdhuafa X TS : Qurban
advertisement