Berita
Oleh Ilyas pada hari Sabtu, 20 Jun 2015 - 11:01:26 WIB
Bagikan Berita ini :

KPK Lakukan Operasi Tangkap Tangan di Sumatera

63kpk-borgol.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Lagi, KPK melakukan operasi tangkap tangan. Kali ini OTT tersebut dilakukan KPK di wilayah Sumatera.

"Benar tadi malam KPK melakukan operasi tangkap tangan," kata Kepala Bagian Pemberitan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha, di Jakarta, Sabtu (20/6/2015).

Namun sayangnya, Priharsa tak mau menjelaskan secara detil operasi tangkap tangan itu. KPK juga belum mau menyebutkan obyek dalam OTT yang dilakukan. KPK akan mengungkap identitas dan detil OTT dalam konferensi pers siang ini.

Berdasarkan informasi, dalam operasi itu, petugas menangkap seorang kepala daerah di daerah Sumatera itu.

Pada saat penangkapan, tim satuan tugas juga dikabarkan mengamankan sejumlah uang yang diduga merupakan uang suap. Namun belum diketahui berapa jumlah uang dan kaitan uang tersebut dalam operasi tangkap tangan itu.

Hingga kini, tim satuan tugas KPK masih dalam perjalanan untuk membawa pihak-pihak yang telah ditangkap ke Gedung KPK. (iy)

tag: #kpk  #operasi tangkap tangan  #ott  #sumatera  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement