JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Sepak terjang mafia migas ternyata lebih banyak di sisi hilir dibanding hulu migas. Itu diungkapkan Direktur Indonesia Petroleum Association, Lukman Mahfoedz. Meski demikian tidak dipungkiri di sisi hulu juga ada mafia migas yang perlu dilibas.
"Kalau di hulu itu tidak sebanyak di hilir mafia migasnya. Tapi untuk berapa persennya saya tidak memastikan pastinya," kata Lukman kepada TeropongSenayan usai jumpa pers di Hotel Dharmawangsa, Jakarta kemarin.
Untuk itu Lukman mengusulkan kepada Tim Reformasi Tata Kelola Migas (TRTKM) yang diketuai oleh Faisal Basri bisa menindaklanjuti informasi tersebut. Tujuannya, agar bisnis haram itu segera bisa dihentikan. Sementara itu dirinya mengaku optimistis kalau tim Faisal Basri bisa mengatasi persoalan mafia migas ini. Meski banyak kalangan menilai bahwa Tim Reformasi Tata Kelola Migas tidak mempunyai konsep yang matang.
"Prasangka baik sajalah. Selama pemerintah membuat kebijakan yang baik, mari kita dukung untuk membrantas mafia migas ini," pungka pria yang juga Presiden Direktur PT Medco Energy International ini.(ris)