JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Banyak cara anggota DPR menyambut Tahun baru 2015. Salah satunya yang dilakukan anggota Komisi VI DPR dari fraksi PKB, Neng Eem Marhamah.
Aktivis perempuan Nahdlatul Ulama itu malah menggelar silaturahmi dengan keluarga besar dan konstituen. Lalu diteruskan berziarah ke makam leluhur. "Momentum ini sekaligus saya manfaatkan berkunjung pada orang tua serta berziarah ke makam Syekh Panjalu, salah satu tokoh spiritual di Jawa Barat," terang dia.
Lebih lanjut pengurus Muslimat NU itu menjelaskan makam Syekh Panjalu berada di sekitar Ciamis. "Makam itu sekarang termasuk cagar budaya. Jadi ini tempat ini sarat perjalanan sejarah dan sekaligus sebagai bentuk refleksi perjalanan hidup," ungkap dia.
Disisi lain, Neng Eem juga menjadikan momentum ini sebagai media refleksi dan introspeksi diri. "Sebenarnya, kita tidak punya tradisi perayaan tahun baru. Bagi kami, ya mengalir sajalah apa adanya," tutur legislatr
Mantan staf ahli anggota DPR Komisi IX DPR itu justru berharap pada 2015, bisa menjawab harapan masyarakat di dapilnya. "Saya ingin bisa menjawab harapan masyarakat. Apalagi ternyata menginginkan saya bisa menjalankan amanah dengan baik," pungkas perempuan kelahiran, Cianjur, 8 Mei 1979. (ec)