Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 04 Nov 2016 - 11:27:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Massa Menyemut, Fahri-Fadli Harus Jalan Kaki ke Istiqlal

82fahrifadli.JPG
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dan Fadli Zon berjalan kaki menuju Masjid Istiqlal (Sumber foto : Sahlan Ake - TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah dan Fadli Zon terpaksa turun kendaraan dan berjalan kaki menuju Masjid Istiqlal, Jakarta, guna mengikuti Aksi Bela Islam Jilid II, Jumat (11/4/2016). Mobil yang mereka tumpangi tidak bisa bergerak karena massa pengunjuk rasa mulai menyemut.

Dari pemantau di lapangan ribuan umat Islam sudah memadati jalan Merdeka Barat, Merdeka Timur, sampai Masjid Istiqlal. Hal ini lah yang membuat kendaraan rombongan wakil rakyat tersebut tidak bisa bergerak menuju Masjid Istiqlal.

Keduanya langsung bertindak cepat, dengan keluar dari kendaraan dan menuju Istiqlal dari Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Sontak kehadiran mereka mendapat sambutan dan antusiasisme dari massa pengunjuk rasa.

Sebelumnya diberitakan, Fahri dan Fadli berangkat dari Gedung Kompleks Parlemen, Senayan secara bersama dengan mengenakan baju warna putih-putih.

Fahri mengatakan, kegiatan ini untuk memenuhi janji atas undangan para ulama-ulama.

"Memenuhi janji, setidaknya ada tiga hal yang penting pertama, kami di undang oleh masyarakat. Dan ini bagian dari parlemen jalanan dan parlemen ruangan," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (4/11/2016).

Fahri menilai, kumpulnya umat Islam ini bagian dari proses demokrasi atas ketidakadilan bagi masyarakat. (plt)

tag: #aksi-4-november-2016  #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement