Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Rabu, 10 Mei 2017 - 13:14:51 WIB
Bagikan Berita ini :

Ahoker Kumpulkan KTP untuk Penangguhan Penahanan Ahok

58ahok.jpg
Basuki Tjahaja Purnama (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Massa pendukung Ahok atau Ahokers yang mendatangi Balai Kota DKI Jakarta pagi ini beramai-ramai menumpulkan fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk penangguhan penahanan gubernur non-aktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Mulai pagi ini kami kumpulkan, fotokopi KTP atau foto KTP, untuk permohonan penangguhan penahanan Pak Ahok," kata Yuliana, yang berasal dari kelompok pendukung Ahok-Djarot, Baper Strong, di Balai Kota, Jakarta, Rabu (10/5/2017).

Mereka mengisi sebuah formulir untuk mencantumkan nama lengkap, nomor KTP, nomor telepon dan tanda tangan.

Yuliana mengatakan hingga siang ini sudah lebih dari 500 warga yang mendaftarkan dirinya. Tak hanya dari Jakarta tetapi juga ada warga dari wilayah sekitar Ibu Kota.

"Sudah 500an lebih. Targetnya ya sebanyak-banyaknya. Biar pak Ahok jadi tahanan kota saja, tidak di penjara," tuturnya.

Pagi ini ribuan warga berkumpul di Balai Kota DKI Jakarta memberikan dukungan kepada Ahok dengan melantunkan lagu-lagu nasional di bawah pimpinan musisi Addie MS.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat juga turut bernyanyi bersama warga yang sebagian besar berpakaian merah dan putih. (Ant/icl)

tag: #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement