Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Rabu, 18 Okt 2017 - 19:35:09 WIB
Bagikan Berita ini :

Amerika Buka Dokumen G30S PKI, Panglima TNI: Saya Belum Baca

61panglima.jpg
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo (Sumber foto : istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengaku, belum akan komentar perihal 39 dokumen rahasia Amerika Serikat yang dibuka ke publik soal Gerakan 30 September 1965 (G30S).

Pasalnya, terang Gatot, dirinya belum membaca dokumen tersebut. Maka itu, ia tidak mau berspekulasi macam-macam.

"Ya saya belum baca, mau komentar gimana. Yang jelek-jelek belom tahu. Saya baca dulu," kata Gatot di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (17/10/2017).

Lebih jauh, Gatot menyerahkan sepenuhnya kepada Badan Intelijen Negara (BIN), soal apakah berhak negara lain mengeluarkan dokumen penting tersebut.

"Di negara lain itu ada aturan setelah disimpan sekian tahun itu biasa aja. Aturan negara beda-beda. Tapi saya belum tahu, tanya sama BIN," tandasnya.

Sebelum National Archives and Records Administration (NARA) membuka puluhan dokumen rahasia terkait Peristiwa 1965, pada tahun 2015 Badan Intelijen Pusat AS (CIA), lebih dulu mempublikasikan laporan agen mereka dari Jakarta tentang perihal yang sama.

Laporan yang dibuka badan telik sandi itu berisi data dan prediksi kejadian yang kemungkinan besar terjadi usai G30S/PKI. (icl)

tag: #panglima-tni-gatot-nurmantyo  #pki  #tni  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
RAMADHAN 2025 H ABDUL WACHID
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
RAMADHAN 2025 M HAEKAL
advertisement
RAMADHAN 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Usai Kalah PK, Aset 'Crazy Rich' Budi Said Siap-siap Disita Antam

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 18 Mar 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Putusan Mahkamah Agung (MA) yang mengabulkan Peninjauan Kembali (PK) kedua PT Antam melawan Buri Said menimbulkan sejumlah konsekuensi. Salah satunya adalah Permohonan ...
Berita

TB Hasanuddin: RUU TNI Hapus Peran TNI di KKP dan Bantuan Penanganan Masalah Narkotika

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ada yang menarik dalam rapat lanjutan Panitia Kerja (Panja) Revisi Undang-Undang TNI Nomor 34 Tahun 2004 antara DPR dan Pemerintah, Senin (17/3/202) malam. Dimana ada dua ...