Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Sabtu, 09 Des 2017 - 21:22:40 WIB
Bagikan Berita ini :

PPP Djan Faridz Gelar Pelatihan Kader Hadapi Pemilu

712017-12-09-PHOTO-00002018.jpg
Djan Faridz bersama kader PPP di jalan Talang no 1 Menteng Jakarta Pusat, Sabtu (9/12/2017). (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DPW DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan Pelatihan kader untuk menghadapi pemilu 2019 angkatan 1. Pelatihan ini diselenggarakan di Kantor milik Ketua Umum PPP Djan Faridz di jalan Talang no 1 Menteng Jakarta Pusat, Sabtu (9/12/2017).

Turut hadir dalam pelatihan kader ini Ketua Umum PPP Djan Faridz, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jakarta Rendhika, D Harsono serta para Ketua harian DPC, PAC dan Ranting se DKI Jakarta.

Ketua Umum PPP Djan Faridz menuturkan bahwa pelatihan kader pemenangan pemilu 2019 ini bertujuan untuk menyatukan PPP secara keselurahan. Pelatihan ini, kata Djan, juga sudah dilakukan di seluruh DPW PPP secara Indonesia.

"Seluruh indonesia itu kita sudah mengadakan pertemuan semacam ini dalam rangka konsolidasi. Dan DKI memang agak terlambat karena ada masalah. Namun, sekarang sudah selesai dan sudah bersatu kembali," ujar Djan kepada wartawan saat ditemui seusai memberikan pidato sambutan.

Kemudian, Djan juga melanjutkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan rasa persatuan kepada seluruh kader PPP agar tetap bersatu melawan kezoliman dari pada Menteri Hukum dan Ham Yasonna Laoly.

Seperti diketahui, pengurus DPP PPP saat ini ada dualisme kepengurusan, yakni antara Djan Faridz dan Romahurmuziy. PPP kubu Djan Faridz pun beranggapan Menkumham tidak berlaku adil kepada partainya.

PPP kubu Djan mengku kecewa dengan sikap Menkumham yang tak kunjung menerbitkan Keputusan (SK) untuk partainya. Padahal, partainya telah memenangkan putusan Makhmah Agung (MA) Nomor 504 tahun 2015 dan 601 tahun 2015.

"Kita terus terang melihat tindakan yang dilakukan oleh menkumham sekarang adalah tindakan yang memperpecah belah partai islam dan juga tindakan memecah umat islam. Karena keputusan mahkamah agung yg sudah memenangkan muktamar jakarta satupun tidak ada yang dihormatinya. Beliau melawan semua keputusan hukum yg berlaku di Indonesia," beber Djan.

Djan juga melanjutkan, sesuai pelatihan kader pemenangan 2019 ini terlaksana. Pihaknya akan segera mengirimkan surat protes laporan atas tindakan yang dilakukan oleh Menkumham Yasonna.

"Kita kirimkan surat protes sekaligus laporan kepda jaksaan agung bareskrim kepolisian kpk ombusman mengenai tindakan menkumham yg beritikad sangat buruk terhadap prtai islam dan umat islam," tandas dia.

Sementara itu, Ketua DPW PPP DKI Jakarta, Rendhika D Harsono mengungkapkan bahwa pelatihan ini dihadiri oleha perwakilan ketua sekretaris bendahara 5 DPC dan 44 PAC serta 267 anak ranting se- DKI Jakarta.

"Awalnya kita hanya mempunyai ekpetasi 500 perseta. Dan berkumpul 650 peserta. Insyaallah acara demi acara dan menjadikan kita besar. Kita terus menjaga kehormatan partai agar besar di Tahun 2019," beber dia.

Dia juga memastikan bahwa DPW PPP DKI Jakarta setia dengan kepimpinan PPP Djan Faridz. Dia juga menegaskan, DPW DKI Jakarta akan loyal dengan PPP pimpinan Djan Faridz.

"Kami juga menegaskan DPW DKI Jakarta disini untuk loyal dan setia dengan Djan Faridz dan juga untuk membesarkan PPP," tandas dia. (icl)

tag: #djan-faridz  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement