TSPartai
Oleh Emka Abdullah pada hari Selasa, 05 Mei 2015 - 10:14:19 WIB
Bagikan Berita ini :

Pengamat: Ormas PAN Bakal Jadi Parpol Baru

38HattaRajasa_faisal.jpg
Hatta Rajasa (Sumber foto : Faisal/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Pengamat politik dari Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung Muradi mengingatkan agar DPP Partai Amanat Nasional (PAN) di bawah kepemimpinan Zulkifli Hasan tidak menganggap enteng manuver politik yang dilakukan para pendukung Hatta Rajasa.

"Hatta Rajasa itu punya kekuatan riil di tingkat bawah. Dia juga punya jaringan yang luas, bukan hanya di kalangan alumni ITB tetapi juga dengan ormas-ormas," ujar Muradi saat dihubungi TeropongSenayan, Selasa (5/5/2015).

Sebelumnya para pendukung mantan ketua umum PAN Hatta Rajasa akan membuat organisasi kemasyarakatan (ormas). Mantan Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy yang merupakan pendukung utama Hatta Rajasa menjadi salah satu pemrakarsa lahirnya ormas tersebut. Sejumlah tokoh PAN seperti Dradjad Wibowo juga disebut-sebut sebagai salah satu tokoh penggagas ormas baru PAN tersebut.

Muradi berpendapat, munculnya ormas yang digagas sejumlah elite PAN itu berada di bawah kendali Hatta. Ia yakin mantan calon wakil presiden pada Pilpres 2014 lalu itu sangat kecewa pasca kongres PAN.

"Kekecewaan Hatta bukan karena ia kalah dalam kongres tetapi ia dikhianati oleh teman-temannya. Termasuk juga oleh sikap Amien Rais yang tidak menggambarkan sikap kenegarawanan," papar Muradi.

Bahkan Muradi menyebut Walikota Bogor Arya Bima termasuk salah satu politisi PAN yang mengkhianati Hatta.

Hatta Rajasa, kata Muradi, layak mencalonkan lagi sebagai ketua umum dalam kongres di Bali Februari 2015 lalu. Sebab, berdasarkan hasil survei, tingkat elektabilitas besan SBY itu masih unggul dibandingkan Zulkifli Hasan. Dalam perhitungan Muradi, jika saja Amien Rais tidak menyatakan mendukung Zulkifli, Hatta pasti menang lagi.

"Terbukti dari hasil voting, Hatta memperoleh 286 suara, Zulkifli 292 suara. Hanya beda tipis 6 suara," terangnya.

Karena masih banyak yang loyal, serta hubungan baiknya dengan berbagai organisasi, Muradi yakin ormas PAN ini bakal dibentuk menjadi partai politik baru. "Lagi pula pak Hatta masih muda. Masih bisa memimpin partai satu atau dua periode lagi," pungkas dia.(yn)

tag: #ormas pan  #hatta rajasa  #kongres pan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
TSPartai Lainnya
TSPartai

HUT Ke-52, DPP Golkar Santuni 1964 Anak Yatim

Oleh Sahlan
pada hari Kamis, 20 Okt 2016
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Memperingati HUT-nya ke 52, DPP Partai Golkar memberikan santunan kepada 1964 anak yatim. Acara ini dilaksanakan di kantor DPP, jalan Anggrek Nelli Murni, Jakarta Barat, ...
TSPartai

Roy Bilang Demokrat Bersyukur Kehilangan Ruhut Si "Berlian KW"

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Roy Suryo mengatakan, pihaknya sangat senang jika benar Ruhut Sitompul bakal mundur sebagai anggota DPR.Terlebih, kata Roy, Komisi ...