TSPartai
Oleh Mandra Pradipta pada hari Rabu, 03 Jun 2015 - 00:42:42 WIB
Bagikan Berita ini :

Inilah Poin Hasil Konsolidasi Golkar Munas Bali di Hotel Sultan

29ISLAH_GOLKAR.jpg
Aburizal Bakrie, Jusuf Kalla, dan Agung Laksono (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Setelah lima jam melakukan rapat konsolidasi, Akhirnya Ketua Umum Partai Golkar hasil Munas Bali Aburizal Bakrie (Ical) mengaku telah mendapatkan beberapa keputusan terkait Pilkada serentak.

Diantaranya, dalam waktu dekat Golkar kubu Munas Bali akan mengadakan rapat pimpinan nasional (Rapimnas) dan tetap melakukan kesepakatan bersama soal islah untuk Pilkada, meskipun kubu Agung Laksono telah melanggar keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

"Untuk persoalan teknis masalah Pilkada daerah akan diselesaikan di daerah dan akan diselesaikan di pusat seandainya tidak bisa selesai di daerah," kata Ical usai pertemuan di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (2/6/2015).

Selain itu Ical juga mengungkapkan bahwa tim penjaringan yang terdiri dari lima orang saat ini sudah terbentuk. Adapun komposisinya yaitu MS Hidayat menjadi ketua tim, Theo L Sambuaga, Syarif Cicip Sutardjo, Aziz Syamsudin dan Nurdin Halid.

Namun Ical sendiri menegaskan kalau tim ini akan mulai bekerja bila tim penjaringan Munas Jakarta juga sudah terbentuk dan tidak melakukan kegiatan melanggar hukum lagi.

"Kita harapkan, selama mereka tidak melanggar hukum," tutupnya.(yn)

tag: #kubu Ical  #munas bali  #kisruh golkar  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
TSPartai Lainnya
TSPartai

HUT Ke-52, DPP Golkar Santuni 1964 Anak Yatim

Oleh Sahlan
pada hari Kamis, 20 Okt 2016
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Memperingati HUT-nya ke 52, DPP Partai Golkar memberikan santunan kepada 1964 anak yatim. Acara ini dilaksanakan di kantor DPP, jalan Anggrek Nelli Murni, Jakarta Barat, ...
TSPartai

Roy Bilang Demokrat Bersyukur Kehilangan Ruhut Si "Berlian KW"

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Roy Suryo mengatakan, pihaknya sangat senang jika benar Ruhut Sitompul bakal mundur sebagai anggota DPR.Terlebih, kata Roy, Komisi ...