Ragam
Oleh Wiranto pada hari Minggu, 21 Nov 2021 - 14:47:59 WIB
Bagikan Berita ini :

Bali Masuk 30 Situs Warisan Dunia Paling Populer

tscom_news_photo_1637480879.jpg
Persawahan di Bali (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Bali menjadi salah satu dari 30 Situs Warisan Dunia (World Heritage Sites) UNESCO yang paling populer di dunia. Daftar tersebut berdasarkan analisis perusahaan kreatif asal Inggris, Design Bundles. Penghitungan dilakukan lewat tampilan di Instagram pada 2021.

Bali berada di peringkat ke-18 dengan sekitar 3,9 juta unggahan, menurut Travel and Leisure.

Sementara Historic Center of Rome (Pusat Bersejarah Roma) berada di peringkat pertama dengan sekitar 61,2 juta unggahan.

Tahun ini, pihak Design Bundles juga mencatat 10 negara yang memiliki Situs Warisan Budaya UNESCO terbanyak, yaitu Italia (58 situs), China (56 situs), Jerman (51 situs), Perancis dan Spanyol (49 situs), India (40 situs), Meksiko (35 situs), Inggris (33 situs), Rusia (30 situs), dan Iran (26 situs).

Dinas Pariwisata Provinsi Bali menyatakan kesiapan dalam menyambut kedatangan wisatawan domestik dan wisatawan mancanegara yang akan menikmati momen Natal hingga pergantian tahun. Bali juga akan melakukan pengetatan di 94 objek wisata.

SOP untuk wisatawan mancanegara saat tiba di Pulau Dewata Bali antara lain pemeriksaan dokumen perjalanan, surat vaksin, PCR, kemudian wisman tersebut akan dibawa menuju hotel.

Untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara, Provinsi Bali juga mengusulkan lima negara tambahan setelah 19 negara yang sudah diizinkan masuk ke Indonesia, khususnya Bali. Kelimanya adalah Australia, Amerika Serikat, Rusia, Jerman dan Inggris.

Selain penerapan SOP bagi wisman, akan dilakukan pengetatan di objek wisata di Bali yang sudah mempunyai Sertifikasi CHSE (Cleanliness, Health, Safety & Environment Sustainability).

Ada 94 objek wisata di sembilan kabupaten di Bali yang sudah mempunyai sertifikat CHSE dan siap memberlakukan pengetatan bagi pelancong untuk menghindari klaster penyebaran virus COVID-19 di objek wisata.

tag: #bali  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Ragam Lainnya
Ragam

Film Buya Hamka Luar Biasa, Wajib Ditonton dan Perlu

Oleh Abdullah Al Faqir/Adang Suhardjo
pada hari Sabtu, 29 Apr 2023
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketika saya menerima undangan dari Chandra Tirta W saat itu saya sedang di Bandung, dan saya mempercepat kepulangam ke Jakarta dari rencana sebelumnya akan pulang hari ...
Ragam

Abdul Wachid Gelar Acara Bukber dan Santunan Bersama 1000 Anak-anak Yatim dan Piatu

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari fraksi partai Gerindra, Abdul Wachid mengadakan acara buka bersama dan santunan bagi seribuan anak-anak Yatim dan Piatu di kediamannya. Rangkaian ...