Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Kamis, 18 Jun 2015 - 15:50:06 WIB
Bagikan Berita ini :

Ahok: Dirut Bank DKI Dicopot Karena Lamban

46ahok 1.jpg
Ahok (Sumber foto : Eko Hilman)
Teropong Juga:

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Direktur Bank DKI Ekon Bidiwiyono sejak hari ini dicopot oleh Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Ahok mengatakan, pencopotan perlu lantaran direksi dianggap lamban dalam mengembangkan BUMD DKI bidang perbankan. Ia membantah jika pergantian dilakukan lantaran adanya indikasi korupsi.

"Tidak ada yang korupsi hanya mereka tidak bisa cepat membawa visi misi DKI," kata Ahok di Balaikota DKI, Jakarta, Kamis (18/06/2015).

Meski begitu, Ahok memastikan pihaknya tidak ingin tergesa-gesa untuk menunjuk para pengganti direksi yang dicopot. Namun ia berjanji akan mengambil profesional-profesional dari sejumlah bank terkemuka di Indonesia termasuk dari Bank Indonesia (BI).

"Kita ambil dari BNI, Mandiri dan BCA satu direksi. Kita ambil dari BCA juga karena ngerti ritel. Komisaris juga ada dari BI yang pengawasan juga ada dari BNI," katanya.

Dengan perbaikan tersebut, Ahok berharap Bank DKI bisa secepatnya go public. Tak hanya itu, Bank DKI juga diminta tidak hanya memberikan pinjaman kepada pengusaha saja, tetapi juga untuk Usaha Kecil Menengah (UKM).

"Kita berharap dalam 2-3 tahun bisa bawa Bank DKI go public dan bisa BUKU 4. Targetnya itu menggarap PKL melalui UMKM ," pungkasnya.(ss)

tag: #Dirut Lamban  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...