Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Senin, 23 Nov 2015 - 11:21:40 WIB
Bagikan Berita ini :

Baiknya Sidang Freeport Gate Terbuka Saja Ngapain Tertutup!

68Freeport-ind.jpg
Freeport Indonesia (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Sidang kasus Freeport Gate sebaiknya dilakukan secara terbuka tidak perlu tertutup. Soalnya skandal yang terjadi adalah bukan soal asusila.

"Sesuai tata aturan, MKD diberi peluang untuk membuka persidangan. Ini bukan kasus asusila, jadi sebaiknya terbuka agar ini transparan dan agar dapat dilihat masyarakat," ungkap Wakil Ketua MKD DPR Junimart Girsang di Gedung Nusantara II, Kompleks Senayan, Jakarta, Senin (23/11/2015).

Namun demikian jadi atau tidaknya sidang terbuka itu baru dapat diputuskan setelah siang nanti. Selain itu, dalam rapat anggota MKD nanti juga akan membahas sejumlah hal terkait kasus tersebut.

"Jam 11.00 WIB rapat internal anggota mahkamah untuk menerima hasil verifikasi suara laporan pak Sudirman Said. Apakah verifikasi sudah cukup kuat dan memenuhi unsur untuk ditingkatkan ke persidangan," ujarnya.

Tentunya jika sidang terbuka maka akan memenuhi harapan masyarakat. Apalagi belasan ribu netizen menginginkan sidang dilakukan secara terbuka.

"Kita tidak perlu didesak karena tata laksana mengatur soal itu. Untuk itu kita rapat internal. Tidak ada alasan ini tertutup karena ini bukan perkara asusila. Di manapun kalau bukan asusila tidak ada alasan tertutup. Imi kan rumah rakyat juga, rakuat perlu tahu," kata Junimart.

"Saya dari awal duduk di MKD menyarankan agar sidang terbuka kecuali asusila dan terkait anak-anak. Ini kan soal etika. Saya kira nggak perlu ada yang ditutupi," imbuh anggota F-PDIP tersebut mengakhiri. (lih)

tag: #kontrak-karya-freeport  #pt-freeport  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement