Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Kamis, 02 Apr 2015 - 18:42:57 WIB
Bagikan Berita ini :
Syukuran FPG

Anak Yatim Doakan Masalah Partai Golkar Selesai

59Syukurn Fraksi Partai Golkar.jpg
Pengurus F-PG (Sumber foto : Indra Kusuma )

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Fraksi Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie menggelar syukuran terkait atas putusan PTUN Jakarta. Kegiatan syukuran tersebut diwarnai dengan santunan kepada anak yatim yang berasal dari Jakarta, Bekasi dan Tangerang. Kegiatan syukuran itu juga dihadiri para isteri anggota F-PG. Mereka berdoa bersama anak yatim di Masjid Baiturrahman F-PG yang berada dilingkungan DPR, Kamis (2/4/2015) sore.

Menurut Ketua Fraksi Partai Golkar versi Munas Bali Ade Komarudin (Akom), pihaknya mengundang dan bersilaturahmi dengan anak yatim. Karena anak yatim sangat makbul doanya. Apalagi F-PG baru saja dapat musibah besar dan kemarin dapat setitik kenikmatan. "Mudahan kebahagian ini bisa dinikmati anak yatim bersama Partai Golkar yang mendapat keputusan penundaan dari PTUN," ungkapnya kepada TeropongSenayan di Jakarta, Kamis (2/4/2015).

Jadi, kata Ade, saat ini Fraksi Partai Golkar yang sah masih dibawah kepemimpinan Aburizal Bakrie. Semoga tidak terjadi lagi musibah di Fraksi Golkar DPR seperti kejadian yang terjadi kemarin. "Kami mohon doanya, agar kami di fraksi ini panjang," ucapnya yang berasal dari Dapil

Selain itu, Ade berharap Fraksi Partai Golkar dan jajarannya diberikan keselamatan hingga masalah ini tuntas. "Semoga diberi keselamatan sampai akhir dan ketabahan serta kekuatan dan keselamatan," pungkasnya. (ec)

tag: #Kisruh Partai Golkar  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Prof Romli: Saya Siap Jadi Saksi Ahli Hadapi Budi Said Jika Lakukan Kasasi ke MA

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 24 Feb 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Masyarakat menyambut baik Putusan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Jakarta  (PT DKI) yang memperberat hukum Budi Said dari 15 menjadi 16 Tahun dan Pidana Tambahan ...
Berita

Aliansi BEM NKRI Geruduk KPK, Desak Pengusutan Kasus Penambahan Reses DPD RI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Aliansi BEM NKRI menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (24/2/25) pukul 10.00 WIB.  Aksi ini dilakukan untuk ...