Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Jumat, 10 Agu 2018 - 18:58:01 WIB
Bagikan Berita ini :

Fokus Pileg, Yusril Bilang PBB Tak Dukung Jokowi Maupun Prabowo

96Yusril-Sahlan.jpg.jpg
Yusril Ihza Mahendra (Sumber foto : Sahlan/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra menyatakan, pihaknya tidak memberikan dukungan, baik untuk petahana Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin maupun Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Yusril menginstruksikan kader PBB untuk fokus ke pemilu legislatif (pileg) agar lolos ke Senayan.

“Pencalonan dua pasangan calon sebagaimana telah kita ketahui, dua-duanya menggunakan kursi, bukan suara sah secara nasional. Dengan digunakannya cara ini, maka PBB tidak dalam posisi dapat 'mencalonkan' atau 'mengusung' pasangan calon. Karena itu PBB tidak 'mencalonkan' atau 'mengusung' pasangan manapun dalam Pilpres 2019,” ungkap Yusril dalam keterangan tertulisnya, Jumat (10/8/2018).

"Seluruh kader saya minta fokus ke Pileg agar PBB memperoleh suara di atas empat persen dan kembali eksis di DPR," pinta Yusril.

Mantan Menteri Kehakiman itu mengungkapkan, baik Jokowi maupun Prabowo tidak pernah mengajak PBB untuk mendukung mereka.

“Kalau mereka sendiri tidak pernah mengajak kita untuk mendukung mereka, untuk apa kita capek-capek mendukung salah satu dari mereka. Mereka tidak mengajak PBB itu wajar saja karena kita tidak punya kursi di DPR sekarang. Untuk Pemilu 2019 pun, menurut hitungan lembaga-lembaga survei PBB diduga tak akan lolos PT (presidential threshold) 4 persen,” tandasnya.

“Kedua pasangan Capres/Cawapres tidak memperhitungkan kita. Kalau orang lain menganggap kita tidak penting, janganlah kita Ge’er merasa diri kita penting. Kita tidak perlu menjadi seperti orang menderita sakit jiwa merasa diri kita penting dan besar (megalomania), padahal kenyataannya kita tidak seperti itu,” imbuhnya.

Untuk mengatasi semua ini, Yusril tidak punya pilihan kecuali kerja keras dan fokus menghadapi Pileg agar bisa eksis dan kembali diperhitungkan orang lain.

“Untuk Pilpres, jangan banyak menyita waktu kita, karena tidak akan ada manfaat apapun yang kita peroleh dari Pilpres ini. Demikian pendapat saya,” pungkasnya.(yn)

tag: #partai-bulan-bintang  #yusrilihza  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement