JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Gerakan Non Blok yang di inisiatori oleh sekelompok mahasiswa dan pemuda meluas di beberapa wilayah Indonesia. Hingga kini, setidaknya tercatat perwakilan mahasiswa dari 50 perguruan tinggi lebih ikut bergabung.
Komandan Nasional Gerakan Non Blok,Bintang Wahyu Saputramenuturkan, dukungan berupa penggalangan petisi di setiap peruguran tinggi menunjukan sikap mahasiswa yang tidak ingin terkooptasi dengan langkah politik praktis antara mendukung pasangan Capres dan Cawapres baik nomor urut 01 maupun nomor 02.
"Mahasiswa dan pemuda merupakan pilar demokrasi terakhir dan paling murni dalam sejarah pembangunan bangsa dan negara Indonesia. Alhamdulillah gerakan ini sudah disambut lebih dari 50 perguruan tinggi se-Indonesia," kata Bintang diRumah Kebangsaan HOS Tjokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (10/5/2019).
Dengan gerakan kesadaran ini, dia berharap, semua mahasiswa tidak berafiliasi pada dinamika potik yang ada karena perjuangan mahasiswa merupakan kepentingan rakyat bukan kepentingan politik.
Bintang menambahkan, penggalangan petisi dilakukan secara bertahap di beberapa perguruan tinggi se- Jabodetabek dan daerah-daerah di Indonesia seperti Aceh, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan dan Jawa Tengah.
"Semangat idealisme mahasiswa sangat besar dengan gerakan ini menyambut hari kebangkitan nasional. Namun, kami membutuhkan dukungan masyarakat Indonesia secara materil dan non materil dalam menyebarluaskan gerakan ini sampai ke seluruh penjuru Indonesia," ujarBintang yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI).
Bintang meminta masyarakat menandatangani petisi online gerakan non blok Indonesia melalui https://www.petisionline.net/gerakan_non_blok?u=3005336&utm_source=whatsapp.
"Kami juga membuka donasi kepada masyarakat Indonesia yang mendukung gerakan kesadaran mahasiswa ini agar terus berlanjut sampai hari puncak 20 Mei 2019 mendatang sekaligus untuk memperingati hari kebangkitan nasional. Jadi, bagi masyarakat yang ingin membantu kami bisa dengan mengirimkan donasinya di BRI 0359 01000 5785 67 antas nama Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia," ungkap Bintang.
Adapun Gerakan Non Blok mempunyai tuntutan sebagai berikut, Isi Petisi Deklarasi yaitu Kami Mahasiswa dan Pemuda (i) Indonesia Dengan ini menyatakan sikap untuk :
1. Melakukan Perang Terhadap Hoax.
2. Menolak segala bentuk upaya destruktif terhadap bangsa Indonesia.
3. Mendukung proses demokrasi yang adil, jujur dan damai.
4. Menjunjung tinggi kedaulatan Indonesia secara utuh.
5. Menyatakan sikap kritis terhadap problematika bangsa dalam upaya mewujudkan kebangkitan Nasional.
6. Berperan serta dalam gerakan moral dalam rangka penegakan Hukum yang adil, jujur dan transparan.
7. Bertekad menciptakan generasi yang kreatif, sportif, inovatif, serta berpartisipasi dalam pembangunan Indonesia. (Alf)