Zoom
Oleh Aris Eko pada hari Selasa, 11 Nov 2014 - 06:48:44 WIB
Bagikan Berita ini :

Inilah 7 Kartu Sakti Jokowi, Menjadi Presiden RI ke 7

91kartu sehat Jokowi.jpg
Presiden Joko Widodo Saat Menyerahkan KIS Kepada Warga Miskin (Sumber foto : Eko S Hilman/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Kartu menjadi andalan sekaligus keberuntungan Jokowi. Setidaknya, berkat kartu-kartu layanan publik karir Jokowi melesat, mengalahkan para tokoh di langit politik Indonesia, hingga menduduki kursi Istana Presiden.

Sejak menjadi Walikota Solo, Gubernur DKI Jakarta hingga Presiden RI ke 7 Jokowi tercatat sudah meluncurkan tujuh (7) kartu. Adakah ada kaitannya angka 7 ini? Entahlah. Berikut ini uraian singkat masing-masing kartu itu.

1. Kartu PKMS (Pemeliharaan Kesehatan Masyarakat Solo), yaitu kartu layanan kesehatan gratis untuk rakyat miskin Solo. Ada dua jenis yaitu Gold dan Silver. Kartu PKMS Gold untuk rakyat yang benar-benar miskin sehingga semua biaya kesehatan ditanggung pemerintah. Sedang Silver bagi mereka yang belum memiliki jaminan kesehatan. Diluncurkan Jokowi saat menjadi Walikota Solo.

2. Kartu BPMKS (Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Solo), yaitu kartu layanan pendidikan gratis bagi siswa SD dan SMP dari keluarga miskin. Ada tiga jenis yaitu Silver, Gold dan Platinum. Kartu BPMKS Silver untuk siswa dari keluarga mampu, Gold untuk siswa dari keluarga miskin dan Platinum untuk siswa yang bersekolah di lembaga pendidikan tanpa dipungut biaya yang dikelola Pemkot Solo. Diluncurkan Jokowi saat menjadi Walikota Solo.

3. Kartu Jakarta Sehat (KJS), kartu layanan kesehatan gratis bagi warga miskin di wilayah DKI Jakarta untuk berobat di berbagai Rumah Sakit yang ditunjuk oleh Pemprov DKI Jakarta. Diluncurkan Jokowi saat menjadi Gubernur DKI Jakarta, 1 Desember 2012.

4. Kartu Jakarta Pintar (KJP), kartu layanan pendidikan bagi siswa-siswi dari keluarga miskin di wilayah DKI Jakarta. Berupa kartu ATM Bank DKI Jakarta dengan nominal Rp 240 per bulan untuk memenuhi kebutuhan sekolah siswa yang bersangkutan. Diluncurkan Jokowi saat menjadi Gubernur DKI, 10 November 2012.

5. Kartu Indonesia Pintar (KIP), kartu layanan pendidikan untuk siswa-siswi usia 7-18 tahun dari keluarga miskin seluruh Indonesia yang mencapai sekitar 15,5 juta. Berupa kartu untuk mendapatkan bantuan uang tunai melalui kantor Pos di seluruh Indonesia. Diluncurkan Jokowi saat menjadi Presiden, 3 November 2014.

6. Kartu Indonesia Sehat (KIS), kartu layanan kesehatan bagi warga miskin. Kartu ini berfungsi sebagai sarana berobat gratis ke rumah sakit-rumah sakit pemerintah bagi pemegangnya. Karena bersifat perorangan, maka hanya pemegang kartu yang bisa menggunakan layanan ini atau tidak bisa diwakilkan. Diluncurkan Jokowi saat menjadi Presiden 3 November 2014.

7. Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), kartu layanan bantuan sosial dana tunai kepada warga miskin. Kartu yang berlaku lima tahun ini dilengkapi sim card yang berfungsi sebagai layaknya nomor rekening untuk pengambilan uang di kantor Pos. Selain itu juga berfungsi sebagai e-money atau layanan keuangan digital. Diluncurkan Jokwi saat menjadi Presiden 3 November 2014. (ris/dbs)

tag: #Jokowi  #KIS  #KIP  #KKS  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Zoom Lainnya
Zoom

Mengapa Jual Beli Jabatan Merupakan Modus Korupsi yang Populer?

Oleh Wiranto
pada hari Kamis, 06 Jan 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menangkap Walikota Bekasi Rahmat Effendi, pada Rabu (5/1/2022). KPK mengamankan 12 orang termasuk Wali Kota Bekasi Rahmat ...
Zoom

Anies dan Ridwan Kamil Akan Digugat Apindo, Ini Alasannya

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kini sedang berhadap-hadapan dengan pengusaha. Anies vs pengusaha ini terkait dengan keputusan Anies yang mengubah kenaikan UMP dari ...