JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Masih muda itulah kesan pertama saat bertemu Vivi Sumantri Jayabaya di DPR. Tidak cuma itu, Vivi boleh dibilang wajah baru yang menghiasi DPR dan pertama kali terjun ke politik.
Dari sisi pengalaman politik, anggota Komisi IV DPR ini juga terbilang belum menonjol. Namun, begitu Vivi terlahir dari keluarga politisi. "Kakak sepupu saya juga pernah menjadi anggota DPR, sekarang dia menjadi bupati Lebak," ungkap anggota Fraksi Partai Demokrat kepada TeropongSenayan di Jakarta, belum lama ini.
Perempuan kelahiran Lebak, 1 Oktober 1987 ini lolos ke Parlemen dengan meraih 31.458 suara. Pada Pemilu Legislatif 2014, Vivi terdaftar sebagai caleg di Dapil Banten I yang meliputi Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak.
Meski ditempatkan pada nomor urut 5 oleh Partai Demokrat, namun keponakan mantan Bupati Lebak Mulyadi Jayabaya itu membuktikan kemampuannya dalam berpolitik. Bahkan bisa menyisihkan beberapa rekan separtainya. Diakui Vivi, dirinya belajar berpolitik dari sang paman dan sejumlah kakak sepupu yang sudah lebih dahulu menggeluti dunia politik.
Sebelum Vivi Sumatri masuk menjadi anggota DPR, sang kakak sepupu Iti Oktavia Jayabaya sudah terlebih dahulu menjadi anggota Komisi IV DPR dari fraksi yang sama.Sebagaimana diketahui Iti Oktavia Jayabaya merupakan putri mantan Bupati Lebak, Mulyadi Jayabaya. Dia memenangkan Pemilukada dengan jalan berliku hingga bersengketa di Mahkamah Konstitusi. "Ya, jadi ada semacam regenerasi, begitu lho," ujar putri dari Sumantri Jayabaya, ketua Kadin Kabupaten Lebak ini. (b)