Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Jumat, 04 Nov 2016 - 14:39:26 WIB
Bagikan Berita ini :

Peggy: Kita Hanya Menuntut Penegakkan Hukum

30pegi.jpg
Peggy Melati Sukma (Sumber foto : Mandra Pradipta/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Pendakwah Peggy Melati Sukma mengatakan, aksi Bela Umat Islam jilid II kali ini merupakan aksi atas nama rakyat Indonesia yang menuntut kepastian hukum terhadap dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

“Karena ini aksi damai dan aksi kebersamaan. Ini aksi bukan cuma bukan milik umat islam tapi juga indonesia, karena yang kita tuntut adalah penegakan hukum,” kata Peggy, saat ditemui lokasi aksi Bela Islam di Jakarta, Jumat (4/11/2016).

Peggy juga mengatakan, pemimpin harusnya memberikan contoh terbaik kepada masyarakat apalagi terhadap kehidupan beragama.

"Persoalan kebhinekaan kita adalah hal yg esensial yg harus dijaga dan pemimpin harus memberikan teladan sehingga tidak sembrono, wabil khusus ini kitab suci,” katanya.

Aksi Bela Islam kali ini diikuti oleh ratusan ribu umat Islam yang datang dari berbagai daerah di Indonesia. (icl)

tag: #ahok  #islam-menggugat-ahok  #lawan-ahok  #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
Dompetdhuafa X TS : Qurban
advertisement