Jakarta
Oleh Diyah Kusumawardhani pada hari Sabtu, 11 Jul 2015 - 16:19:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Tragedi Kerusuhan PKL Monas Merupakan Miniatur Revolusi Sosial

38PKL_monas.jpg
PKL Monas (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) menyebutkan tragedi Monas yang terjadi 20 Juni 2015 lalu merupakan gambaran perut rakyat yang lapar, atau miniatur revolusi sosial akibat perut rakyat kelaparan. Hal ini seperti disampaikan Ketua Umum APKLI Ali Mahsun.

“Kejadian tersebut harus menjadi peringatan bagi pemerintah untuk tidak main-main terhadap adanya ancaman nyata kelaparan massal rakyat akibat kesulitan ekonomi yang semakin akut saat ini,” katanya melalui keterangan tertulis yang diterima TeropongSenayan, Sabtu (11/7/2015).

Untuk itu, APKLI mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk ambil langkah cepat dan tepat untuk mendongkrak perekonomian nasional dan melindungi ekonomi rakyat.

“Momentum Pilkada Serentak 9 Desember 2015 dan MEA 1 Januari 2016 harus diantisipasi pemerintah guna mencegah terjadinya revolusi sosial karena ongkosnya terlalu mahal bagi Indonesia yang sedang lakukan konsolidasi demokrasi. Jika harus ditunda demi rakyat bangsa dan negara, maka pemerintah RI harus tegas menunda MEA,” pungkasnya. (mnx)

tag: #Jakarta  #APKLI  #PKL  #PKL Monas  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...