Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Selasa, 25 Agu 2015 - 16:17:36 WIB
Bagikan Berita ini :

Baru Menghuni Rusun, Warga Kampung Pulo Sudah Terserang Penyakit

14klinik_kampung_pulo.jpg
Ilustrasi Pemeriksaan Kesehatan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Baru beberapa hari menempati rusun yang difasilitasi Pemprov DKI, banyak warga Kampung Pulo, Jakarta Timur yang tiba-tiba terserang penyakit.

Diantara mereka ada yang terserang penyakit infeksi saluran pernafasan akut, maag, pusing, pegal, hipertensi, sakit jatung, dan gatal-gatal.

Berdasarkan data yang masuk ke Posko Kesehatan di Rusun Jatinegara Barat, puluhan warga rusunawa terserang penyakit akibat kelelahan dan stamina fisik yang tidak fit dan perubahan cuaca. Mereka berobat ke posko kesehatan yang diinisiasi oleh Klinik Polres Jakarta Timur bersama Bidokkes Polda Metro Jaya.‎

Kaur Kesehatan Polres Metro Jakarta Timur, Lenny M Siregar mengatakan, sejak dibukanya posko kesehatan di Rusun Jatinegara Barat, puluhan warga berbondong-bondong datang berobat ke posko. Dari jumlah tersebut sebagian besar di antaranya terserang infeksi saluran pernafasan akut (ISPA).

"Mereka terserang ISPA kemungkinan karena perubahan cuaca, kelelahan angkut barang dan juga adaptasi dengan lingkungan baru," kata Lenny di Jakarta, Selasa (25/8/2018).

Selain ISPA juga ada diare dan pegal-pegal dan reumatik.

Untuk diketahui, Posko Kesehatan Rusunawa saat ini dijaga oleh empat orang tim dokter, enam perawat dan empat tim apoteker. Sebelum tersedia Puskesmas di lingkungan rusunawa Jatinegara Barat, untuk urusan kesehatan warga rusun bisa berobat ke Posko Kesehatan dari klinik Polres Jakarta Timur di lantai satu tower B Rusun Jatinegara Barat. (mnx)

tag: #Jakarta  #Ahok  #penggusuran kampung pulo  #warga kampung pulo menolak direlokasi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Aksi Mahasiswa: Akumulasi Kekecewaan dan Momentum Pergerakan

Oleh Ida N. Kusdianti
pada hari Kamis, 20 Feb 2025
Gelombang aksi mahasiswa yang kembali mencuat ke permukaan merupakan refleksi dari akumulasi kekecewaan terhadap kondisi politik, ekonomi, sosial, dan pendidikan di Indonesia. Jargon "Kampus ...
Jakarta

PENUMPANG GELAP REFORMASI

“Aku berkaca di bening air kolam Kulihat wajahku berubah jadi wajah bunglon Dengan lidah yang selalu menjulur dan menjilat-jilat.” (Isti Nugroho, Monolog Penumpang Gelap ...