JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - AnggotaDPR dimintamemilikirasa keprihatinan atas situasi ekonomi Indonesiayang sedang di ambangkrisis. DPRtidak bolehmenghamburkan uangdengan mengajukantujuh proyek melalui anggaranAPBN 2016.
Permintaan itu diungkapkanPengamat Politik dari Universitas Padjajaran, Idil Akbar menanggapi tujuh proyek DPR yang 'belum direstui' pemerintah. Menurutnya, DPR saat ini bersama pemerintah memperkuat program-program yang pro-rakyat.
"DPR mestinya memiliki keprihatinan atas kondisi negara dan rakyat. Semua kebutuhan tujuh proyek butuh dana besar," kata Idil kepada TeropongSenayan, Jakarta, Senin (31/8/2015).
Oleh karenanya, Idil berharappemerintah bisa menggunakan dana anggaran tujuh proyek DPR sebesar Rp2,7 triliun tersebut untuksektor-sektor yang membutuhkan. Misalnya pertanian, infrastruktur, dan penerangan kepada desa tertinggal.
"Bisa dialihkan untuk membiayai prioritas lain yang berhubungan langsung dengan kepentingan dan kebutuhan rakyat," jelasnya. (iy)