Jakarta
Oleh Sahlan Ake pada hari Senin, 30 Jan 2017 - 13:07:46 WIB
Bagikan Berita ini :

Demokrat Merasa Kasus Sylviana Seperti Dicari-cari

18Demokrat-AgusHermanto.jpg
Agus Hermanto (Sumber foto : Dokumen TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Wakil Ketua Dewan Pembina Agus Hermanto mengatakan, kasus dugaan korupsi yang melibatkan Sylviana Murni, dapat mempengaruhi performance calon wakil Gubenur DKI Jakarta nomor urut satu.

"Tentunya kami kaget sekali kok ada masalah seperti ini, seolah-olah ada hal yang harus dicari-cari. Dan ini kebetulan Bu Sylviana kan calon wakil gubernur, sehingga tentunya akan pengaruhi suatu performance apabila ini ada permasalah-permasalah yang berkenaan dengan beliau," kata Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (30/1/2017).

Sebagai salah satu kotestan di Pilkada DKI Jakarta, Agus merasa ada hal yang aneh dalam kasus Sylviana ini.

"Awalnya kasus yang sebelumnya dituduhkan ke Sylviana masalah bansos itu salah, teryata itu hibah, dan hibahnya sudah dikeluarkan SK, SK yang tanda tanggan Pak Jokowi yang pada waktu itu menjadi Gubernur DKI," ucapnya.

Wakil Ketua DPR ini meminta seluruh pihak agar fokus ke arah sana Pilkada DKI yang sudah tinggal menunggu hari.

"Kita hormati tata laksana daripada peraturan perundangan. Manakala cagub dan cawagub sedang berlaga, kita berikan kesempatan sebaik-baiknya untuk memperkuat performancenya," katanya.

Ia juga mengatakan, kasus hukum yang telah dijalani calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama (Ahok) berbeda dengan kasus dugaan korupsi oleh Sylviana.

"Mungkin barangkali kenapa berbeda dengan kasus Ahok. Kalau Ahok kan kasusnya berbeda. Semua masyarakat meminta kasusnya diselesaikan secara hukum. Dan ini diselesaikan," tandasnya. (icl)

tag: #agus-hermanto  #agus-yudhoyono  #agussylviana  #pilkada-jakarta-2017  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Tujuh Indikator Pelemahan Ekonomi dan Tantangan Pertumbuhan.

Oleh Tim Teropong Senayan
pada hari Sabtu, 05 Apr 2025
Situasi perekonomian Indonesia saat ini menunjukkan berbagai tanda pelemahan yang menghambat pertumbuhan ekonomi. Setidaknya terdapat tujuh indikator utama yang menggambarkan kondisi ini: 1. ...
Jakarta

Rupiah Terus Melemah: Apa yang Bisa Dilakukan?

Jakarta, 25 Maret 2025-Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami tekanan signifikan. Hari ini, rupiah telah mencapai Rp16.549 per dolar AS, bahkan sempat menyentuh Rp16.639 di pasar ...