JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kenyamanan dan pelayanan kepada para pengguna jasa commuter line harus terus ditingkatkan. Hal ini seperti disampaikan Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) dalam peluncuran kereta tematik edisi museum transportasi Ibu Kota di Stasiun Kota Jakarta, Minggu (21/6/2015).
Kenyamanan yang dimaksud Ahok adalah kenyamanan penumpang dalam rangkaian kereta, hingga jarak kedatangan antar kereta (headway) yang tidak boleh terlalu lama.
"Saya kira masyarakat naik kereta bukan karena ini (tematik), tapi karena kenyamanan. Headway-nya saja (diperhatikan lagi)," kata Ahok.
Untuk diketahui, PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) bekerjasama dengan PT VIAeight Indonesia meresmikan Kereta Museum Transportasi. Peluncuran tersebut dalam rangka menyambut hari ulang tahun Jakarta ke-488. (mnx)