Zoom
Oleh Mandra Pradipta pada hari Kamis, 20 Agu 2015 - 15:41:36 WIB
Bagikan Berita ini :

'Tak Mau Tandatangani Prasasti, Jokowi Telah Hina Lembaga DPR'

74gedung-dpr-ts.jpg
Gedung DPR (Sumber foto : Indra/ TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua DPP Gerindra, Desmond J. Mahesa mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo telah melakukan penghinaan terhadap DPR terkait penolakan penandatanganan prasasti museum DPR pada Jumat (14/8/2015).

Wakil Ketua Komisi III DPR ini mengungkapkan kalau sebetulnya pembicaraan tujuh proyek DPR telah dibicarakan dengan Jokowi sebelumnya.

"Jokowi telah melakukan penghinaan terhadap lembaga DPR. Saya ikut dalam rapat AKD, dan tujuh proyek ini sudah dikomunikasikan. Jadi tidak benar ada jebakan batman untuk Presiden," kata Desmond kepada TeropongSenayan di gedung Nusantara II DPR, Jakarta, Kamis (20/8/2015).

Oleh karenanya, Desmond meminta kepada Ketua Komisi di DPR untuk menolak anggaran yang diajukan oleh pemerintah ke DPR terkait program-program yang tidak pro-rakyat.

"Kita juga akan bersikap, kita tolak anggaran pemerintah yang datang ke DPR, kecuali anggaran yang pro rakyat," ungkapnya. (iy)

tag: #proyek gedung dpr  #jokowi  #gerindra  #program pemerintah  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Zoom Lainnya
Zoom

Mengapa Jual Beli Jabatan Merupakan Modus Korupsi yang Populer?

Oleh Wiranto
pada hari Kamis, 06 Jan 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menangkap Walikota Bekasi Rahmat Effendi, pada Rabu (5/1/2022). KPK mengamankan 12 orang termasuk Wali Kota Bekasi Rahmat ...
Zoom

Anies dan Ridwan Kamil Akan Digugat Apindo, Ini Alasannya

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kini sedang berhadap-hadapan dengan pengusaha. Anies vs pengusaha ini terkait dengan keputusan Anies yang mengubah kenaikan UMP dari ...