Jakarta
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Rabu, 14 Sep 2016 - 19:42:45 WIB
Bagikan Berita ini :

Malam Ini, Prasetyo Edi dan Mohamad Taufik Bersaksi di Sidang Tipikor

54sidang.jpg
Suasana sidang tipikor, Rabu (14/9/2016). (Sumber foto : Alfian/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi dan Wakil Ketua DPRD DKI Mohamad Taufik bersaksi di Pengadilan Tipikor dalam kasus dugaan suap pembahasan raperda reklamasi dengan terdakwa mantan Anggota DPRD DKI Mohamad Sanusi, di pengadilan Tipikor ruang Koesoemah Amadja, Jakarta Pusat, Rabu (14/9/2016) malam.

Pantauan dilokasi, kini keduanya sudah ada di ruang sidang Tipikor. Mereka dipanggil dalam kapasitasnya sebagai saksi atas permintaan Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Selain Prasetio, hadir juga Anggota DPRD lain yang juga dipanggil sebagai saksi. Yaitu, Muhamad Ongen Sangaji, Bestari Barus, dan Merry Hotma, Slamet Nurdin.

Kepada hakim, Prasetio mengaku tidak tahu menahu perihal uang yang diterima Sanusi dari Ariesman. Menurutnya, uang tersebut tidak ada kaitannya dengan kegiatan kedewanan sama sekali, dalam hal ini pembahasan Raperda zonasi.

"Saya tidak tahu (uang) itu, yang jelas tidak ada kaitannya dengan pembahasan Raperda," tegas Prasetio di hadapan majelis Hakim Tipikor.

Diketahui, dalam beberapa sidang sebelumnya, sejumlah saksi sudah dihadirkan. Diantaranya Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, bos Agung Sedayu Group Aguan Sugianto, dan Richard Halim Kusuma.

Seperti diketahui, Sanusi didakwa menerima suap Rp 2 miliar dari bekas Presiden Direktur PT Agung Podomoro Land, Ariesman Widjaja melalui Trinanda Prihantoro demi memuluskan Raperda Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta (RTRKSP).

Namun, sejak awal penasihat hukum Sanusi, Krina Murti mengaku bahwa uang tersebut tidak ada kaitannya dengan tuduhan Jaksa yang menyebut uang itu sebagai suap.

Krisna Murti menyebut uang yang diberikan oleh Presiden Direktur PT Agung Podomoro Land (Tbk) Ariesman Widjaja kepada kliennya hanya sebagai pertemanan.
Alasannya, adalah karena rencana memuluskan Raperda zonasi itu bukan kewenangan dari Sanusi.

"Uang yang diterima bang Sanusi bukan uang suap, yang tidak dalam kapasitas kewenangannya untuk menerima uang tersebut," kata Krisna beberapa waktu lalu.

Dia mengungkapkan bahwa Sanusi dan bos APL itu adalah rekanan bisnis properti sejak tahun 2005. Sehingga pemberian uang Rp 2 miliar itu bukanlah uang pemulus agar perda bisa diakali, melainkan pemberian dari seorang teman.

"Iya, bang Uci (Sanusi) dan Ariesman kan kenal sejak 2005. Sama-sama pengusaha, kerja sama di bidang properti, istilahnya ini uang pertemanan. Bukan uang suap. Tidak ada hubungannya (dengan Raperda)," tegas dia. (icl)

tag: #prasetyoedi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...