Jakarta
Oleh Ferdiansyah pada hari Kamis, 27 Okt 2016 - 11:37:13 WIB
Bagikan Berita ini :

Seperti Buzzer Ahok, Akun @TMCPoldaMetro Kembali Dihujat Netizen

15tmc.jpg
@TMCPoldaMetro (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Akun twitter @TMCPoldaMetro kembali menuai kritik dari netizen.

Pasalnya, akun yang seharusnya bertugas mengawasi lalu lintas tiba-tiba mengurusi pembersihan sungai di Ibu Kota DKI Jakarta.

“Bila menemukan timbunan sampah di wilayah DKI Jakarta, foto & detail laporkan: Dinas @KebersihanDKI,” kata akun @TMCPoldaMetro, Rabu (26/10/2016) pada pukul 21.52 waktu setempat.

Atas cuitan tersebut, netizen pun menilai akun @TMCPoldaMetro seolah-olah menjadi tim sukses petahana Ahok-Djarot.

“Berita demikian BUKAN wilayah @TMCPoldaMetro. Ini lebih tepat dibilang kampanye untuk Basuki. @DivHumasPolri,” kata akun @TofaLemon

“min @tmcpoldametro sekarang sudah tidak jadi polisi ya? kok ngebuzzer?,” kata akun @satyapartii.

“@TMCPoldaMetro @KebersihanDKI kok curang sih, Digaji dari uang rakyat tapi jadi jubirnya ahok,” kata akun @raihana_wiwieal.

“@TMCPoldaMetro @KebersihanDKI Bijimana mo objektif liat persoalan penistaan Quran, lha wong sekarang jadi Timses petahana.. min min,” kata @DowyAhmad.

“@TMCPoldaMetro lama-lama menjijikan sekali akun ini, dibayar berapa untuk jadi penjilat? Cc: @DivHumasPolri,” ucap akun @suro_surono

“@TMCPoldaMetro @KebersihanDKI jadi inget AHOK nyumbang danah Hibah Miliran ke Polisi :)..jadi babu gini polisi,” cuit akun @hamid_hero2.

“Lebih baik @TMCPoldaMetro memberitakan seputar lalu lintas diseluruh wilayah jakarta saja... gak usah urus yang lain, profesional!,” ucap akun @kojek_Indonesia. (icl)

tag: #ahokdjarot  #polda-metro-jaya  #tmc-polda-metro  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...