Jakarta
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Kamis, 02 Feb 2017 - 08:08:33 WIB
Bagikan Berita ini :

Setelah ‎Partai Idaman, Giliran PBB Merapat ke Anies-Sandi

81taufikpbb.jpg
Wakil Ketua Tim Pemenangan Anies-Sandi, Mohamad Taufik saat menerima kunjungan jajaran pengurus DPW PBB DKI Jakarta di Markas Pemenangan Anies-Sandi, di Jalan Cicurug, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (1/2/2017) malam. (Sumber foto : Alfian Risfil/TeropongSenayan)


JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Dukungan kepada pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Anies Baswedan-Sandiaga Uno terus mengalir. Setelah Partai Idaman, kali ini Paslon nomor 3 yang diusung Gerindra dan PKS kembali mendapat dukungan dari Partai Bulan Bintang (PBB) DKI Jakarta.

Hal tersebut mencuat dalam kunjungan jajaran pengurus DPW PBB DKI Jakarta ke Markas Pemenangan Anies-Sandi, di Jalan Cicurug, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (1/2/2017) malam.

Dalam kesempatan ini, hadir 5 pimpinan DPC PBB se-DKI Jakarta. Yaitu, Ketua DPC Jakut ,Sahrin Manalu, Ketua DPC Jakbar, H. Usman, Ketua DPC Jakpus, Wiyadi. SH, Ketua DPC Jaksel, M Jhon dan Ketua DPC Jaktim, Adriwal Bahar‎.

Mereka diterima langsung oleh Wakil Ketua Tim Pemenangan Anies-Sandi, Mohamad Taufik. Pertemuan yang digelar tertutup tersebut berlangsung selama sekitar satu jam.

Usai rapat, Taufik yang juga Ketua DPD Gerindra DKI mengatakan, bahwa silaturrahmi dengan jajaran pengurus PBB DKI Jakarta berlangsung dengan penuh kekeluargaan.

Secara khusus, Taufik juga menyampaikan terima kasih kepada Partai besutan Yusril Ihza Mahendra yang berkomitmen untuk memenangkan Anies-Sandi pada Pilgub DKI 15 Februari mendatang.

Rencananya, dukungan PBB kepada Anies-Sandi secara resmi akan dideklarasikan pada Jumat (3/2/2017) tengah pekan ini.‎

"Insyaallah, Jumat besok (PBB) deklarasi di Cicurug‎," kata Taufik.

Bagi Taufik,13 hari jelang pemungutan suara ini, dukungan PBB sangat berarti dan sekaligus akan menjadi vitamin baru untuk membantu pemantapan pemenangan Anies-Sandi.

Lebih jauh, Wakil Ketua DPRD DKI ini juga mengaku, ada banyak kesamaan pandangan antara Gerindra dan PBB terkait epemimpinan di DKI.

"Prinsipnya, kami sepakat di DKI ini harus ada pemimpin baru yang dapat mempersatukan. Bukan yang memecah belah," terang Taufik.

Sebelumnya, Partai Idaman terlebih dahulu teah memutuskan untuk mendukung pasangan Anies-Sandi menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.

Keputusan tersebut dideklarasikan di sebuah rumah makan di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (29/1/ 2017).

Ketua umum Partai Idaman, Rhoma Irama mengaku, bahwa salah satu alasan memilih mendukung Anies-Sandi di Pilkada DKI Jakarta 2017 karena bagian dari menjalankan perintah agama Islam. (plt)

tag: #aniessandi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
RAMADHAN 2025 H ABDUL WACHID
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
RAMADHAN 2025 M HAEKAL
advertisement
RAMADHAN 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Peran ICC dalam Menegakkan Keadilan atas Dugaan Pelanggaran HAM

Oleh M. Rizal Fadillah
pada hari Minggu, 16 Mar 2025
International Criminal Court (ICC) yang berbasis di Den Haag merupakan lembaga peradilan independen yang memiliki yurisdiksi atas kejahatan serius seperti kejahatan perang, kejahatan terhadap ...
Jakarta

Gaya yang Tak Bergaya

Dunia arsitektur tampaknya sedang melakukan introspeksi spiritual ketika Pritzker Prize 2025, yang sering dijuluki sebagai “Nobel Arsitektur,” jatuh ke tangan Liu Jiakun. Di tengah era ...