JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --PAN DKI Jakartamendukung penuh rencana Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjual sahamBir Anker di Perusahaan PT Delta Djakarta.
Namun, Politisi PAN DKI Jakarta, Dany Kusumamenyesalkan langkah Anies justruterhalang restu DPRD DKI Jakarta.
Diapun meminta politisi di Kebon Sirih tak menghalang-halangi langkah Anies tersebut.
"Kami (PAN) mendukung rencana PakAnies (melepas saham bir). Langkah Pak Anies juga didukung dan sesuai dengan keinginan mayoritas warga Jakarta," kata Dany kepada wartawan, Jakarta, Rabu (13/3/2019) malam.
Karena itu, Dany menilai, penolakan oleh sejumlah anggota dewan di DPRD DKI jelas bertentangan dengan aspirasi warga Jakarta.
Dany pun mengingatkanpolitisi Kebon Sirih tak lagimenghalang-halangi kebijakanAnies dalam melepas kepemilikan minuman beralkohol itu.
"Karena memang sudah sepatutnya pemerintah melalui perusahaan daerah tidak mengelola minuman beralkohol, karena dalam catatan sayasemua provinsi di Indonesia tidak ada satu pun pemerintah daerah yangmengelola minuman beralkohol," ungkapnya.
Karena itu,PAN, kata dia, siap pasang badan terhadap kebijakan yang diambil Anies hinggakepemilikan saham diminuman haram tersebut betul-betul dilepas dari Pemprov DKI.
"Untuk langkah selanjutnya PAN menyerahkan semua keputusan kepada Gubernur,"jelas Caleg Dapil 10 Jakarta Barat itu.
Dany kemudian berpendapat,dana saham itu akan jauh lebih bermanfaat jika digunakan untuk pembangunan Jakarta dibandingmempertahankansaham bir di lantai bursa.
"Alangkah baiknya setelah saham bir itu di lepas anggaran rakyat itu bisa dimanfaatkan untuk hal-hal yang lebih merakyat seperti pendidikan, kesehatan, transportasi maupun infrastruktur," papar Dany.
"Jadi, walaupun saat ini PAN hanya punya dua kursi di DPRD, tetapi kami tidak patah semangat untuk terus menggalang teman-teman fraksi yang lain untuk mendukung langkah Gubernur melepas saham bir, sampai Pemprov DKI betul-betul mengakhiri kepemilikan saham Bir Anker yang sudah berumur puluhan tahun itu,"tutup Dany. (Alf)