Jakarta
Oleh Rihad pada hari Selasa, 01 Des 2020 - 10:59:20 WIB
Bagikan Berita ini :

Anies Terpapar Covid-19, Isolasi Mandiri di Rumah Dinas

tscom_news_photo_1606795160.jpg
Anies Baswedan (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyatakan diri terpapar COVID-19. Dalam sebuah tayangan video, Anies mengumumkan sendiri tentang kondisi dirinya terkait pemeriksaan dan rencana kegiatan mendatang pasca tertular.

Anies menceritakan, pada Hari Minggu (29/11), ia mengikuti tes antigen dan hasilnha negatif. Senin (30/11), Anies mengikuti tes Swab PCR. "Kemudian malam dini hari saya diberi tahu bahwa hasilnya positif COVID-19. Saya memilih untuk mengumumkan pada kesempatan pertama sebagaimana kita selalu melakukannya dalam penanganan covid," katanya, Selasa (1/12).

Anies mengatakan bahwa sejak Maret 2020, pihaknya menyatakan secara jujur apa adanya tentang perkembangan penanganan Covid-19. " Apa adanya tidak ditambah tidak dikurangi. Menyangkut kebijakan juga transparan," katanya.

Karena itu terkait apa yang dialami, Anies juga mengumumkan secara jujur. "Saya sampaikan ini agar semua orang yang berinteraksi dengan saya beberapa hari ini bisa langsung isolasi mandiri dan ikut tes Swab," ujarnya.

"Siapapun yang pernah berhubungan dengan saya untuk segera menghubungi Puskesmas terdekat," ajaknya.

Anies menyatakan kondisi badannya tak ada gejala. " Saya melakukan isolasi mandiri di rumah dinas tinggal sendiri. Keluarga tinggal di rumah sendiri. Saya akan bekerja dari rumah memimpin rapat secara virtual. Kita sudah terbiasa dalam rapat virtual," katanya menjelaskan.

Ia menegaskan, Covid masih ada dan bisa menghampiri siapa saja. "Mari gunakan masker, cuci tangan, dan menjaga jarak. Ikhtiar harus dilakukan agar menghindari penularan," katanya.

tag: #anies-baswedan  #covid-19  #positif  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...