JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta akan melakukan uji coba pembukaan sekolah tatap muka secara terbatas. Menurut Kepala Disdik DKI Jakarta Nahdiana, pilot project sekolah tatap muka akan berlangsung pada 7-29 April 2021. "Sebanyak 100 sekolah akan dibuka selama masa piloting." kata Nahdiana di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (31/3/2021).
Selama masa uji coba, pembelajaran dilakukan secara terbatas. Kegiatan pembelajaran hanya dilakukan selama satu kali dalam satu minggu untuk setiap jenjang pendidikan. Setelah itu, kegiatan belajar-mengajar akan diliburkan sebab gedung sekolah disterilisasi.
Selain itu, jumlah peserta didik juga dibatasi hingga maksimal 50 persen dari daya tampung per kelas dengan pengaturan jarak 1,5 meter per siswa.
Nahdiana menambahkan, selama uji coba, kegiatan ekstrakurikuler tidak diperbolehkan. Sementara materi yang diajarkan diprioritaskan untuk mata pelajaran yang esensial dengan durasi pelajaran selama 3-4 jam.
.
Anggota DPRD DKI Jakarta Oman Rohman Rakinda menyampaikan meminta Dinas Pendidikan DKI Jakarta untuk segera melakukan evaluasi dan pemantauan terhadap sekolah-sekolah lainnya di Ibu Kota agar dapat menyiapkan gelombang kedua pembukaan 100 sekolah lainnya.
"Pembukaan 100 sekolah gelombang kedua jangan tunggu "monitoring" dan evaluasi April. Namun, asesmen untuk membuka 100 sekolah berikutnya menjadi 200 sekolah, harus dilakukan dari sekarang," ujarnya.