Zoom
Oleh Mandra Pradipta pada hari Jumat, 12 Jun 2015 - 17:21:28 WIB
Bagikan Berita ini :

Baleg DPR Yakin 17 RUU Bisa Selesai Naskah Akademisnya

64images.jpg
Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR, Firman Subagyo (Sumber foto : ISTIMEWA)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR, Firman Subagyo mengaku yakin kalau naskah akademis dan draf 17 RUU akan rampung sebelum Selasa (16/6).

"Yakin, yang penting tetap fokus," kata Firman kepada TeropongSenayan, Jakarta, Jumat (12/6/2015).

Ini mengingat, lanjut Firman, beberapa komisi DPR sedang kerja lembur untuk menyelesaikan naskah akademisnya guna RUU yang diperjuangkannya bisa cepat dibahas dalam Baleg dan selesai akhir tahun 2015.

"Kita lihat dibeberapa Komisi ada yang lembur untuk selesaikan naskah akademisnya. Dan saya kira hal ini perlu diapresiasi lah," ujar politisi Golkar tersebut.

Sebelumnya, Ketua Badan Legislatif (Baleg) DPR, Sareh Wiryono mengatakan bahwa dari 37 RUU yang sudah masuk prolegnas 2015, ada 17 RUU yang belum sama sekali disiapkan mulai dari naskah akademiknya hingga draftnya.

Hanya saja Sareh sendiri enggan memberi tahu RUU mana saja yang belum sama sekali siap. (ai)

tag: #Baleg  #legislasi  #UU  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Zoom Lainnya
Zoom

Mengapa Jual Beli Jabatan Merupakan Modus Korupsi yang Populer?

Oleh Wiranto
pada hari Kamis, 06 Jan 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menangkap Walikota Bekasi Rahmat Effendi, pada Rabu (5/1/2022). KPK mengamankan 12 orang termasuk Wali Kota Bekasi Rahmat ...
Zoom

Anies dan Ridwan Kamil Akan Digugat Apindo, Ini Alasannya

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kini sedang berhadap-hadapan dengan pengusaha. Anies vs pengusaha ini terkait dengan keputusan Anies yang mengubah kenaikan UMP dari ...