JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Para pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) akan diberikan potongan harga pada ajang pameran buku Jakarta Book (JakBook) Fair 2015 yang akan diselenggarakan mulai Senin (27/7/2015) sampai dengan Senin (3/8/2015). Demikian menurut Ketua Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) Jakarta Afrizal Sinaro.
"Kami memfasilitasi sehingga para pemegang KJP bisa membelanjakan kebutuhan pendidikannya di JakBook Fair. Pemegang KJP bisa berbelanja buku penunjang pelajaran, seragam, sepatu, alat tulis, dan lain-lain," kata Afrizal, Sabtu (25/7/2015).
Menurut Afrizal, JakBook Fair yang diselenggarakan di Plaza Parkir Timur Senayan Jakarta ini merupakan program pameran buku tahunan yang diselenggarakan oleh IKAPI. Tetapi, pada tahun ini pemerintah provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan IKAPI untuk bisa memberikan layanan belanja kebutuhan pendidikan bagi para penerima bantuan KJP.
Afrizal menyebutkan para pemegang KJP dapat berbelanja kebutuhan pendidikan di JakBook Fair dengan mendapatkan beberapa keuntungan. Salah satunya adalah harga yang lebih murah.
"Tentu harganya lebih murah karena setiap peserta pameran akan memberikan diskon setidaknya 10-20 persen. Selain itu, dari IKAPI juga meminta kepada peserta pameran untuk menjual buku di JakBook Fair jauh lebih rendah dibandingkan harga pasaran," katanya.
Tak hanya kebutuhan sekolah yang bisa didapatkan dengan harga murah, para pemegang KJP juga akan diberikan angkutan gratis dari pemerintah provinsi (pemprov).
“Keuntungan lainnya adalah pemegang KJP bisa mendapatkan kebutuhan di satu tempat atau one stop shopping. Belum lagi, pemprov juga mempersiapkan angkutan gratis bagi pemegang KJP," ujarnya. (mnx)