JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Seakan tak mau ketinggalan, Hari Raya Kurban tahun ini Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) juga ikut berkurban.
Tak tanggung-tanggung, meski ritual kurban umumnya dilakukan oleh umat Islam, Ahok yang non muslim juga ikut menyumbangkan sebanyak 30 ekor sapi. Daging kurban akan dibagikan kepada 6554 warga DKI yang tidak mampu yang tinggal di rumah susun (rusun).
"Ada 30 sapi dari Pak Gubernur pribadi untuk 6554 warga atau KK di 21 rusun. Daging kurban akan rata dibagikan ke para penghuni rusun di Jakarta," kata Kepala Dinas Perumahan, Ika Lestari Aji di rusun Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Kamis (24/9/2015).
Ika mengatakan, bahwa masing-masing penghuni rusun akan menerima paket berisi daging yang beratnya satu kilogram.
"Daging kurban dari Pak Gubernur itu sekarang sedang dibagikan ke warga yang tinggal di rusun. Masing-masing (keluarga) dapat satu kilo," katanya.
Selain dari Ahok pribadi, lanjut Ika, pemprov DKI juga berkurban sebanyak 39 hewan kurban, terbagi dari 11 ekor Sapi, dan 28 ekor Kambing.
Semua hewan tidak dipotong di area kaantor Balai Kota DKI, tapi di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Cakung, Jakarta Timur. Setelah dipotong baru kemudian didistribukan ke rumah-rumah susun. (mnx)