JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Imam besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab mengaku bangga keberanian Cagub DKI Anies Baswedan, yang menentang mega proyek reklamasi di Teluk Jakarta.
"Beliau (Anies) sejalan dengan kita, yakni menolak proyek reklamasi. Karena kita ini orang yang anti reklamasi," kata Rizieq dalam video pidatonya yang dikirimkan tim pemenangan Anies-Sandi, Senin (2/1/2017).
Dalam kesempatan tersebut, Habib Rizieq menuturkan, menegaskan berbagai macam serta tuduhan negatif pada Anies suatu yang tidak benar.
"Beliau (Anies) telah memberikan penjelasan kepada kita bahwa beliau bukan wahabi, bukan syiah, bukan juga liberal, beliau ada bersama kita semua. Beliau ahlussunnah wal jamaah," kata habib Rizieq.
Habib Rizieq pun berharap Anies bisa memenuhi komitmennya membangun manusia Jakarta, sehingga warga Jakarta bisa menjadi tuan di rumah sendiri.(yn)