Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Minggu, 22 Jul 2018 - 19:22:24 WIB
Bagikan Berita ini :

Lanjut, Sandi Ajukan Pembatalan Pembelian Lahan Sumber Waras

72811456824289.jpg.jpg
RS Sumber Waras (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Lama tak terdengar, ternyata skandal pengadaan lahah RS Sumber Waras tetap berjalan.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memastikan, pihaknya telah mengajukan pembatalan pembelian lahan Sumber Waras tersebut.

"Jadi tindak lanjutnya (sengketa lahan Sumber Waras) itu adalah membatalkan. Nah, membatalkan itu kami sudah sampaikan ke Biro Umum. Jadi, tindak lanjutnya dari Biro Umum," kata Sandi di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (22/7/2018).

Ia mengatakan, pengajuan pembatalan pembelian lahan yang membelit eks Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) merupakan bentuk tindak lanjut dari rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

"Kemarin sudah dianggap sebagai tindak lanjut (dari temuan dan rekomendasi BPK). Tapi akan terus dimonitor," jelas Sandi.

Upaya pembatalan pembelian lahan Sumber Waras digulirkan era Anies-Sandi untuk mempertahankan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK atas laporan keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Menurut Sandi, opsi pertama untuk menindaklanjuti rekomendasi BPK terkait pembelian RS Sumber Waras tak ditanggapi dengan baik oleh Yayasan Sumber Waras. Yayasan menolak mengembalikan Rp 191 miliar yang menurut BPK adalah kelebihan bayar.

Sandi mengatakan, pihaknya membuka opsi kedua yakni membatalkan pembelian. Meski demikian ia tak menyebut secara pasti mekanisme pembatalan tersebut. (Alf)

tag: #rs-sumber-waras  #sandiagauno  #pemprov-dki  #bpk  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...