Jakarta
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Rabu, 22 Mar 2017 - 20:01:47 WIB
Bagikan Berita ini :

PAN Dukung Anies-Sandi, Zulkifli: Tak Ada Politik Mahar

92zulkiflihasan.jpg
Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)– Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan menegaskan, dukungan terhadap pasangan Anies-Sandi pada putaran kedua Pilkada DKI Jakarta tanpa mahar. Sementara itu, setelah memberikan dukungan, kader PAN akan turun ke lapangan guna menyosialisasikan janji Anies-Sandi.

Zulkifli memastikan, pihaknya akan bekerja keras dalam pemenangan Anies-Sandi pada putaran kedua Pilgub DKI 2017.

"Mulai besok kami akan keliling. Juga nanti di setiap TPS, ada dua orang untuk mengamankan karena Pilgub di Jakarta itu dilihat seluruh rakyat Indonesia," kata Zulfikli di Kantor DPP PAN, Jakarta, Rabu (22/3/2017).

Menurut Zulfikli, sosok Anies dan Sandi memiliki kapasitas sebagai pemimpin yang baik. Oleh karenanya wajar jika warga mempercayai keduanya untuk membawa perubahan bagi Jakarta.

‎Zulkifli bahkan menyebut, dukungan dari PAN tanpa pamrih. "Tidak ada politik mahar. Tidak ada minta uang. Sebab kami yakin kalau pemimpin ini berwawasan kebangsaan, dan untuk seluruh warga Jakarta," kata dia.

Zulkili juga berharap, Anies-Sandi dapat mempersatukan warganya, dan tidak membuat kegaduhan. Sebab, kata dia, politik bukanlah sesuatu yang meretakkan atau memecah belah, tapi mempersatukan perbedaan untuk membangun suatu kota.‎ (plt)

tag: #aniessandi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
thejoint
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Tujuh Indikator Pelemahan Ekonomi dan Tantangan Pertumbuhan.

Oleh Tim Teropong Senayan
pada hari Sabtu, 05 Apr 2025
Situasi perekonomian Indonesia saat ini menunjukkan berbagai tanda pelemahan yang menghambat pertumbuhan ekonomi. Setidaknya terdapat tujuh indikator utama yang menggambarkan kondisi ini: 1. ...
Jakarta

Rupiah Terus Melemah: Apa yang Bisa Dilakukan?

Jakarta, 25 Maret 2025-Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami tekanan signifikan. Hari ini, rupiah telah mencapai Rp16.549 per dolar AS, bahkan sempat menyentuh Rp16.639 di pasar ...