Jakarta
Oleh M Anwar pada hari Kamis, 07 Des 2017 - 11:07:46 WIB
Bagikan Berita ini :

Sandi Ajak Pengusaha Dubai Wujudkan Rumah DP Nol Rupiah

29Sandi-Mandra.JPG
Sandiaga Uno (Sumber foto : Mandra Pradipta/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno terus berupaya mewujudkan program rumah murah down payment (DP) nol rupiah. Ia pun mengajak sekitar 300 pengusaha asal Dubai, Uni Emirat Arab untuk berinvestasi di sektor perumahan.

"Kemarin kan saya berkunjung ke Dubai. Mereka ingin datang ke sini sekitar 300 pengusaha yang tertarik berinvestasi di bidang perumahan," kata Sandi, di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (7/12/2017).

Menurut Sandi, para investor tersebut tertarik dengan konsep perumahan murah. Ia pun mengharapkan investasi tersebut nantinya juga dapat dikolaborasikan dengan program DP nol rupiah yang rencananya akan mulai dilaksanakan pada tahun 2018.

"Mereka sangat tertarik untuk perumahan murah, affordable housing yang seandainya cocok bisa dikaitkan dengan program dengan DP Rp 0," ujarnya.

Sebelumnya usai berpartisipasi dalam Investment Corporation of Dubai (ICD) Global Investment Forum di Dubai, Sandi menargetkan Investasi Asing di DKI dalam lima tahun hingga Rp 1.000 triliun.

"Saya mau dalam 5 tahun ke depan Rp 1.000 triliun (investasi asing) masuk ke Jakarta, Rp 100 triliun itu tahun depan. Tapi saya ingin masif ke depannya Rp 1.000 triliun masuk untuk ciptakan lapangan kerja padat karya," ujar Sandiaga di FX Sudirman, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (19/11/2017).(yn)

tag: #dki-jakarta  #sandiaga-uno  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...