Zoom
Oleh Mandra Pradipta pada hari Senin, 12 Okt 2015 - 19:10:25 WIB
Bagikan Berita ini :

Ini Dia Alasannya Kenapa RUU Pengampunan Pajak Harus Ditolak

24pajak.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Koordinator Advokasi dan Investigasi FITRA, Apung Widadi menegaskan bahwa pihaknya menolak RUU Pengampunan Pajak. Sebab hal itu sama saja memberi 'karpet merah' bagi konglomerat, pelaku kejahatan ekonomi dan financial, serta pencucian uang.

"RUU ini berpotensi menarik banyak uang haram dalam APBN dan perekonomian Indonesia," kata Apung saat dihubungi, Jakarta, Senin (12/10/2015).

Selain itu, FITRA mengatakan kalau krisis ekonomi yang terjadi saat inijangan dijadikan alat untuk mengobral kebijakan. Sehinggadasar argumentasi RUU Pengampunan Pajak dinilainya salah tafsir dalam pasal 23 A. Sebab hal tersebut bertentangan dengan konstitusi UUD 1945 tentang pengelolaan APBN dan pemungutan pajak.

"Dimana, pemungutan pajak dalam proses APBN sudah ada sistem hukumnya yang bersifat memaksa, bukan mengampuni," ujarnya.

Apung juga mengungkapkan RUU Pengampunan Pajak mendegradasi UU KUP terkait kewenangan dan penyederhanaan sistem pemungutan pajak.

"Proses RUU Pengampunan Pajak ini terkesan dipaksakan karena belum ada naskah akademiknya, sehingga potensi melanggar aturan sebelumnya akan sangat besar," jelasnya. (iy)

tag: #pajak pengampunan  #tax amnesty  #ruu pengampunan pajak  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Zoom Lainnya
Zoom

Mengapa Jual Beli Jabatan Merupakan Modus Korupsi yang Populer?

Oleh Wiranto
pada hari Kamis, 06 Jan 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menangkap Walikota Bekasi Rahmat Effendi, pada Rabu (5/1/2022). KPK mengamankan 12 orang termasuk Wali Kota Bekasi Rahmat ...
Zoom

Anies dan Ridwan Kamil Akan Digugat Apindo, Ini Alasannya

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kini sedang berhadap-hadapan dengan pengusaha. Anies vs pengusaha ini terkait dengan keputusan Anies yang mengubah kenaikan UMP dari ...