Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Jumat, 06 Nov 2015 - 11:50:19 WIB
Bagikan Berita ini :
Kisruh Sampah Jakarta

Ahok Akan Ganti Kepala Dinas Kebersihan Jika Tak Berani Hadapi PT GTJ

80isnawa-adji.jpg
Isnawa Adji (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Isnawa Adji diminta oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) untuk bersikap lebih tegas dalam mengurusi masalah sampah di Jakarta.

Hal ini karena, menurut Ahok, dua kepala dinas sebelum Isnawa, yaitu Unu Nurdin dan Saptastri Ediningtyas, dinilainya kurang tegas.

"Makanya saya bilang, Dinas Kebersihan ini yang masalah. Makanya saya ganti sama Pak Isnawa, kita harap dia berani," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (6/11/2015).

Ahok menyebutkan, kedua kepala dinas sebelum Isnawa tak berani untuk mengirim surat peringatan kepada PT Godang Tua Jaya (GTJ). Padahal, menurut Ahok, pengelola Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang, Bekasi tersebut telah melakukan wanprestasi.

Sehingga, Ahok menilai ketidakberanian pada kepala dinas ini karena mereka memiliki kepentingan dengan pengelola TPST Bantar Gebang. Oleh karenanya, Isnawa diminta untuk lebih tegas lagi. Karena, kata Ahok, nasib Isnawa bisa jadi sama dengan dua kepala dinas sebelumnya.

"Saya sudah bilang sama dia (Isnawa), ini seperti pemain bola lho, kalau kamu enggak berani saya ganti," pungkasnya. (mnx)

tag: #ahok  #dki-jakarta  #sampah-jakarta  #tpst-bantar-gebang  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
RAMADHAN 2025 H ABDUL WACHID
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
RAMADHAN 2025 M HAEKAL
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Aksi Mahasiswa: Akumulasi Kekecewaan dan Momentum Pergerakan

Oleh Ida N. Kusdianti
pada hari Kamis, 20 Feb 2025
Gelombang aksi mahasiswa yang kembali mencuat ke permukaan merupakan refleksi dari akumulasi kekecewaan terhadap kondisi politik, ekonomi, sosial, dan pendidikan di Indonesia. Jargon "Kampus ...
Jakarta

PENUMPANG GELAP REFORMASI

“Aku berkaca di bening air kolam Kulihat wajahku berubah jadi wajah bunglon Dengan lidah yang selalu menjulur dan menjilat-jilat.” (Isti Nugroho, Monolog Penumpang Gelap ...